Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi (BMKG) mengingatkan adanya potensi hujan disertai angin kencang dan petir dengan durasi singkat di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur antara siang hingga sore hari.
Sementara itu, untuk prakirakan cuaca hari ini, BMKG memprakirakan sebagian besar kawasan akan diguyur hujan siang nanti.
Hujan lokal berpotensi terjadi di Jakarta Barat dan Jakarta Pusat. Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Tangerang kemungkinan diguyur hujan dengan intensitas sedang.
Hujan lokal juga diprediksi terjadi di Depok dan Bogor. Sementara kawasan Bekasi, Tangerang dan Jakarta Utara kemungkinan cerah dan berawan.
Pada malam harinya, hujan lokal diprakirakan terjadi di Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Bekasi. Kawasan Jakarta lainnya, Depok dan Bogor berawan serta cerah berawan.
Suhu harian hari ini berkisar antara 21-32 derajat Celcius dengan kelembapan udara 60-100 persen.
Baca juga: BPBD Jakarta: Antisipasi hujan lebat pada Senin
Baca juga: Jakarta rentan banjir karena keterbatasan resapan
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2018