Jakarta (ANTARA News) - Setelah meluncurkan "reinkarnasi" Nokia 3310, HMD Global kembali merilis versi baru dari ponsel lamanya, yaitu Nokia 8110.
Berbeda dari versi lama, Nokia 8810 tampil lebih tipis dan tanpa antena serta mendukung jaringan 4G.
"Hari ini satu lagi yang lahir kembali, Nokia 8110 4G," ujar Chief Product Officer HMD Global Juho Sarvikas dalam siaran langsung peluncuran ponsel Nokia di MWC 2018, Barcelona, Minggu malam.
"Ponsel ini memiliki posisi yang sangat unik. Banyak konsumer di luar sana yang enggan transisi ke 4G karena talktime... Dengan ini merupakan tugas kami untuk membuat orang terkoneksi," sambung dia.
Sarvikas menjelaskan ponsel ini telah dibekali dengan teknologi dan inovasi terbaru Google seperti asisten digital Google Assistant, Google Map dan Google Search.
Tidak hanya itu, Nokia 8110 4G juga telah sejumlah aplikasi seperti WhatsApp, Facebook dan Twitter. "Aplikasi lainnya bisa didownload di Play Store," kata Sarvikas. Bahkan, perangkat ini bisa berbagi jaringan 4G-nya dengan perangkat lain lewat hotspot.
Hadir dalam dua pilihan warna yaitu hitam dan kuning, Nokia 8110 4G dibandrol 79 Euro (sekitar Rp1,3 juta), dan akan mulai tersedia Mei nanti.
"Kami tahu banyak orang yang ingin merasakan kembali pengalaman mereka dengan ponsel pertamanya. Nokia 8810 4G punya posisi yang bagus untuk itu," ujar Sarvikas.
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018