"Sejak awal kampanye saya terus bergerak untuk mengenalkan diri serta mengajak warga untuk turut berpartisipasi dalam Pilgub Jabar 2018 agar partisipasi pemilih lebih tinggi dibandingkan pilgub sebelumnya," kata Deddy saat berkampanye di Pasar Induk Pasirhayam Cianjur, Kamis.
Dia menjelaskan, tahun 2013 angka partisipasi warga Jabar 63 persen dan diharapkan pada pilkada kali ini meningkat hingga 70 persen. "Partisipasi yang tinggi akan meningkatkan kualitas pilgub, sehingga bisa terpilih pemimpin yang benar-benar diharapkan," katanya.
Dia menilai pemimpin yang memang diharapkan terpilih ketika partisipasi warga tinggi."Ke setiap wilayah yang saya datangi, saya tidak hanya mengkampanyekan diri, tapi mengajak warga untuk menyalurkan aspirasinya," kata Demiz.
Sementara itu, dalam kampanye tersebut, calon Gubernur yang bersanding dengan Dedi Mulyadi itu menyatakan revitalisasi pasar merupakan salah satu program yang akan dilaksanakan bila terpilih sebagai gubernur.
"Kami akan mendorong kepala daerah untuk melaporkan kebutuhan setiap pasar agar dapat direvitalisasi. Pemerintah daerah tinggal mengajukan dan akan diberikan anggaran untuk revitalisasi pasar rakyat di wilayanya," kata Deddy.
Namun tambah dia, perlu waktu untuk melihat semua kebutuhan dan kekurangan di setiap daerah seperti di Cianjur terutama di Ciranjang dengan revitalisasi pasarnya."Nanti kalau mau direviltasisasi, minta duitnya ke kita, pasti disiapkan," katanya.
Pewarta: Ahmad Fikri
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018