Kerjasama ini akan menggabungkan sains dan olahraga untuk wujudkan performa olahraga yang superior
MIDLAND, Michigan (Antara News/BUSINESS WIRE) -- Tim USA Luge (kereta luncur untuk satu orang) saat ini tengah berkompetisi di ajang Olimpiade Musim Dingin 2018 di PyeongChang, Korea Selatan. Bersaing dengan berbagai tim luge dari seluruh penjuru dunia, tim USA Luge tahun ini dilengkapi dengan luge yang dirancang oleh Mitra Teknik Resmi, Dow. Kedua instansi ini telah bekerjasama sejak 2017 untuk memadukan sains, perekayasaan, dan teknologi untuk melahirkan performa kereta luncur yang superior di trek balap.
Untuk melihat siaran pers multimedia, silakan klik: http://www.businesswire.com/news/home/20180220006413/en/
Dow menerapkan ilmu fisika dan berbagai teknologi mutakhir untuk menciptakan kereta luncur yang canggih. Sebagai contoh, tim insinyur Dow mengintegrasikan ilmu sains ke dalam dinamika trek balap melalui model berbasis komputer yang membantu meningkatkan pemahaman reaksi antar si atlet dan kereta luncurnya. Melalui proses manufaktur yang canggih dan berbagai uji lapangan, Dow berhasil menciptakan purwarupa kereta luncur dengan performa dan desain yang canggih dan inovatif. Purwarupa tersebut kemudian diujicobakan langsung oleh sejumlah atlet USA Luge yang akan mengkaji dan mengevaluasi kereta luncur tersebut.
"Dengan mentransformasikan proses litbang, desain, dan manufaktur kereta luncur secara menyeluruh, Dow terus berinovasi untuk menciptakan kereta luncur yang dapat meningkatkan performa tim atlet USA Luge," ujar Director of Marketing and Sponsorship USA Luge Gordy Sheer.
"Solusi yang unggul membutuhkan tim dan kerja tim yang unggul pula," kata Vice President Olympic & Sport Solutions Louis A. Vega. "Rekam jejak yang panjang dan kapabilitas yang tak perlu diragukan lagi di sektor sains material dan dipadukan dengan ambisi untuk terus berinovasi melengkapi semangat tim USA Luge untuk wujudkan performa yang unggul dan superior. Bersama-sama, kami bersama melampaui batasan-batasan posibilitas dalam desain yang pada akhirnya memberikan wawasan baru untuk portofolio solusi Dow. Merupakan kebanggaan bagi kami untuk dapat menjadi bagian dalam kesukesan tim ini."
Tentang Dow
Dow Chemical Company (Dow) memadukan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mengembangkan berbagai materi unggul guna tingkatkan kualitas hidup manusia. Dow memiliki salah satu teknologi yang paling solid di industri, yang dilengkapi dengan teknologi, integrasi aset, skala dan kapabilitas yang membantu untuk mengatasi berbagai isu yang paling kompleks. Portofolio materi, zat antara (intermediate) industri, dan plastik dirancang sedemikian rupa untuk penuhi kebutuhan para konsumen di berbagai sektor seperti pengemasan, infrastruktur, dan perawatan tubuh. Dow adalah anak perusahaan DowDuPont inc. (NYSE: DWDP), perusahaan induk yang meliputi Dow dan DuPont yang bertujuan untuk membentuk tiga perusahaan publik yang kuat dan independen di sektor pertanian, sains materi, dan bahan-bahan khusus. Untuk informasi lebih lanjut, klik www.dow.com.
®TM Merek Dagang of Dow Chemical Company (“Dow”) atau perusahaan afiliasi dari Dow
Baca versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20180220006413/en/
Kontak
Guillaume Artois
The Dow Chemical Company
+1 (989) 633 4573
GArtois@dow.com
atau
Linda Lim
Dow Olympic & Sports Solutions
+65.9626.7662
LLim2@dow.com
atau
Beth Crisafi
G&S Business Communications
+1.212.697.2600
bcrisafi@gscommunications.com
Sumber: The Dow Chemical Company
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018