"Kami mengikuti peraturan yang diberlakukan oleh pemerintah Tiongkok mengenai libur Imlek," kata Kuasa Usaha Ad-Interim KBRI Beijing, Listyowati.
Meskipun tutup, KBRI yang berlokasi di Jalan Raya Dongzhimen Wai No 4 tetap membuka pelayanan kekonsuleran selama 24 jam, jika sewaktu-waktu ada kasus luar biasa yang dialami oleh warga negara Indonesia di China.
KBRI Beijing baru kembali beroperasi Kamis pekan depan (22/2) sama seperti perkantoran di daratan China. Untuk mahasiswa perguruan tinggi dan siswa sekolah negeri dan swasta di China sudah libur sejak pertengahan Januari lalu dan baru masuk 1 Maret 2018, sedangkan sekolah internasional jadwal liburnya mengikuti jadwal perkantoran dan kedutaan.
Pewarta: M. Irfan Ilmie
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018