Jakarta (ANTARA News) - Berikut lima berita pilihan pada Sabtu (10/2), mulai dari aktor Advent Bangun meninggal dunia hingga tim putri Indonesia terjegal di semifinal kualifikasi Piala Uber 2018.

Presiden cerita Afghanistan di depan pemuka agama

Presiden Joko Widodo menceritakan konisi Afghanistan yang saat ini masih menghadapi konflik dan perang saudara di depan peserta musyawarah besar pemuka agama untuk kerukunan bangsa di Istana Bogor, Jawa Barat

Jokowi mengatakan, wilayah itu hancur karena perang berkepanjangan dan hingga saat ini kondisi Kabul masih mencekam karena di setiap gang ada tank yang siap tempur.


Advent Bangun meninggal dunia

Aktor lawas yang akrab lewat akting laganya, Advent Bangun tutup usia pada Sabtu (10/2) setelah menjalani perawatan karena mengalami gagal ginjal.

Jenazah Advent disemayamkan di Rumah Duka yang berlokasi di Jagakarsa, Jakarta Selatan.


Jurnalis RTV jadi korban tabrak lari

Jurnalis RTV Sandy Syafiek menjadi korban tabrak lari pada Sabtu (10/2). Mobil penabrak Sandy diketahui berwarna hitam dengan plat nomor B 2765 SBM.

Sandy saat itu sedang bersepeda bersama teman-temannya dan berada di belakang rombongan mengalami benturan yang mengakibatkan pendarahan otak. Dia langsung dibawa ke Rumah Sakit Jakarta dan dinyatakan meninggal dunia.


Mesir tutup perbatasan dengan Gaza

Mesir menutup perbatasannya dengan Jalur Gaza pada Jumat (9/2) setelah Kairo meluncurkan operasi besar melawan ekstremis di Semenanjung Sinai.

Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh sudah melintasi perbatasan menuju Kairo untuk melakukan pembicaraan dengan para pemimpin Mesir sebelum Rafah ditutup.


Putri Indonesia terhenti di semifinal kualifikasi Uber

Tim putri Indonesia akhirnya harus terhenti di semifinal kejuaraan bulu tangkis beregu Asia 2018 yang sekaligus merupakan kualifikasi Piala Uber 2018 setelah dikalahkan Jepang 0-3.

Kendati terhenti di semifinal, Indonesia memastikan langkah ke babak utama Piala Uber di Thailand, karena Asia yang seharusnya memiliki jatah empat slot akan mengirimkan enam perwakilannya.


Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018