Saya ingin melanjutkan berdasarkan keputusan oleh Mahkamah Agung Jepang ..."
Tokyo (ANTARA News) - Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe pada Senin menyambut kemenangan calon didukung partai berkuasa dalam pemilihan walikota di Okinawa, dan berjanji terus maju dengan rencana memindahkan pangkalan udara marinir Amerika Serikat (AS).
Taketoyo Toguchi, calon didukung koalisi berkuasa Abe, mengalahkan petahana Susumu Inamin, yang menentang pemindahan pangkalan udara Marinir AS Futenma ke Nago di utara Okinawa dari bagian pulau lebih padat penduduk itu.
Kemenangan Toguchi, yang menekankan peningkatan ekonomi Okinawa dalam kampanyenya, diperkirakan memberi dorongan pada rencana lama untuk memindahkan pangkalan udara Marinir AS (USMC) itu.
Pemilihan walikota tersebut dilakukan beberapa hari sebelum Wakil Presiden AS Mike Pence dijadwalkan mengunjungi Jepang pada pekan ini, dan diperkirakan bakal membahas hubungan keamanan dalam menghadapi ancaman nuklir dan peluru kendali Korea Utara (Korut).
"Saya ingin melanjutkan berdasarkan keputusan oleh Mahkamah Agung Jepang, sambil mencari pengertian masyarakat," kata Abe kepada wartawan.
Dia mengatakan bahwa ingin mendukung pembangunan Okinawa.
Mahkamah Agung Jepang pada 2016 memutuskan untuk mendukung sebuah rencana pemerintah untuk merelokasi pangkalan militer AS, yang menimbulkan pukulan terhadap upaya penduduk pulau untuk menyingkirkan basis tersebut sama sekali.
Pemerintah pusat dan otoritas Jepang di Okinawa, yang enggan menjadi tuan rumah sebagian besar pasukan militer AS, cekcok bertahun-tahun selama rencana tersebut diberlakukan, dan pertama kali disepakati antara pihak Tokyo dan Washington pada 1996.
Banyak penduduk Okinawa sejak lama menghubungkan kehadiran militer AS dengan kejahatan, polusi dan kecelakaan, serta kebencian yang dihidupkan kembali oleh serentetan insiden yang melibatkan pesawat militer AS.
Pada Desember 2017 terjadi pula insiden satu jendela jatuh dari helikopter AS ke lapangan olahraga sekolah, sehingga memperbesar sentimen masalah keamanan.
Hasil pemilihan umum Nago juga bisa menjadi pertanda buruk bagi Gubernur Okinawa Takeshi Onaga, yang bersiap dipilih kembali pada akhir tahun ini.
Pewarta: -
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018