Jayapura (ANTARA News) - KM. Cantika Lestari yang membawa 189 penumpang dan 15 ABK, Minggu, mengalami kerusakan mesin dalam perjalanan ke Jayapura sehingga terapung-apung di laut lepas.

Kapal rute Jayapura-Kasonaweja di Kabupaten Mamberamo Raya itu mengalami kerusakan mesin pada posisi 02 18 350 S/140 24 190 E.

Dir Polair Polda Papua Kombes Yulius Bambang kepada Antara membenarkan insiden yang dialami KM Cantika.

"Anggota bersama teknisi Minggu pagi sempat berupaya ke lokasi kapal yang mengalami musibah kerusakan mesin dengan menggunakan kapal patroli milik polair, namun baru sekitar 30 menit perjalanan ombak tinggi menerjang sehingga tim kembali ke dermaga Polair Palda Papua di Jayapura," kata Bambang.

Bambang mengaku, tim saat ini sedang berupaya berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk segera mengungsikan penumpang kapali.

Cuaca menjadi kendala dalam mengevakuasi penumpang yang kapalnya diperkirakan berada di sekitar Tanjung Tanah Merah.

Tim SAR saat ini sedang mencari pinjaman kapal agar bisa  mendekati KM Cantika Lestari, kata  Bambang.


Pewarta: Evarukdijati
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018