Jakarta (ANTARA News) - Tottenham Hotspur sedang dalam pembicaraan merekrut Lucas Moura dari Paris-Saint Germain sebagai pemain permanen.
Sky Sports News mendapatkan kabar bahwa kedua klub sudah besepakat di mana klub liga utama Prancis itu menuntut fee 23 juta pound untuk sang pemain sayap.
Namun bos Spurs Mauricio Pochettino tak ingin membahas ini setelah timny seri 1-1 melawan Newport pada babak keempat Piala FA, Minggu dini hari tadi.
"Kita lihat saja nanti apa yang terjadi pada beberapa hari terakhir (jendela transfer)," kata Pochettino.
Moura sendiri sudah mengaku bermain di bawah asuhan Mauricio Pochettino di Tottenham sudah tepat demi kemajuan karirnya.
Tak hanya Spurs, Borussia Dortmund juga meminati Moura sebagai calon pengganti Pierre-Emerick Aubameyang yang akan dijual ke Arsenal. Masih ada klub liga China, Beijing Guoan, yang juga meminati pemain asal Brasil tersebut.
PSG mesti menjual pemainnya untuk menyeimbangkan kas setelah mereka menyatakan mematuhi ketentuan financial fair play UEFA menyusul pembelian Neymar dan Kylian Mbappe.
Menurut Sky Italia, Moura juga diincar Napoli, Valencia dan Shandong Luneng Taishan, dan China.
Pewarta: -
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018