Banyuwangi (ANTARA News) - Kejuaraan balap sepeda internasional Tour de Indonesia (TdI) 2018 memasuki etape terakhir dari Gilimanuk ke Denpasar, Bali, Minggu, dengan tanjakan Bedugul menjadi ujian terakhir bagi pebalap dari 15 tim.
Tanjakan Bedugul tepatnya pada km 104,3 memiliki ketinggian 1.411 meter di atas permukaan laut dan merupakan tanjakan tertinggi pada kejuaraan level 2.1 UCI itu.
Pebalap dengan spesialisasi tanjakan dipastikan akan menjadi pemimpin perlombaan meski setelah tanjakan, lintasan cenderung menurun dan datar.
Ariya Phounsavath dari Thailand Continental Cycling Team yang saat ini memegang predikat raja tanjakan TdI 2018 berpeluang menyodok seperti dilakukan pada etape sebelumnya. Begitu juga pebalap Indonesia Aiman Cahyadi dari Team Sapura Cycling.
Andalan Timnas Indonesia, Projo Waseso juga berpeluang masuk kembali rombongan besar. Begitu juga dengan pemuncak klasemen sementara lomba sepeda paling bergengsi di Indonesia itu, Abdul Gani dari KFC Cycling Team.
"Seperti etape sebelumnya. Tim akan terus menjadi posisi puncak klasemen. Persaingan di sini bakal lebih ketat karena etape terakhir. Semoga semuanya bisa meraih hasil yang terbaik," kata Sport Director KFC Cycling Team, Parno.
Selain dihadapkan pada tanjakan, semua balapan juga dihadapkan pada lintasan datar yang panjang. Dengan demikian, peluang menjadi juara terbuka untuk semua pebalap.
Berikut klasemen TdI hingga etape tiga.
Klasemen umum (Gandaria Jersey)
1. Abdul Gani (KFC Cycling Team) 09:50:09
2. Mohd Sahrul Mat Amin (Terengganu Cycling Team) 09:50:19
3. Muhammad Nur Aiman (Team Sapura Cycling) 09:50:22
4. Mathew Zenovich (St George Continental Cycling Team) 09:50:24
5. Ariya Phounsavath (Thailand Continental Cycling Team) 09:50:24
6. Tuguldur Tuulkhangat (Mongolia National Team) 09:50:27
7. Chartampos Kastrantas (Java Partizan) 09:50:40
8. Projo Waseso (Timnas Indonesia) 09:50:45
9. Page (Team Sapura Cycling) 09:50:47
10. Imam Arifin (KFC Cycling Team) 09:50:53
Klasemen poin (Gumading Jersey)
1. Nur Amirul Fakhruddin (Terengganu Cycling Team) 14 poin
2. Chartampos Kastrantas (Java Partizan) 12 poin
3. Mathew Zenovich (St George Continental Cycling Team) 9 poin
Klasemen tanjakan (Polkadot Jersey)
1. Ariya Phounsavath (Thailand Continental Cycling Team) 10 poin
2. Mario Vogt (Team Sapura Cycling) 8 poin
3. Mathew Zenovich (St George Continental Cycling Team) 4 poin
Klasemen pebalap Indonesia (Kayas Jersey)
1. Abdul Gani (KFC Cycling Team) 09:50:09
2. Projo Waseso (Timnas Indonesia) 09:50:45
3. Imam Arifin (KFC Cycling Team) 09:50:53
Klasemen tim
1. Terengganu Cycling Team 29:32:21
2. Team Sapura Cycling 29:32:21
3. Thailand Continental Cycling Team 29:32:21.
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018