Bangkok (ANTARA News) - Pelatih Thailand Chanvit Polchovin mengatakan, striker veteran Kiatisuk "Zico" Senamuang hanya akan dimanfaatkan dalam kapasitas terbatas di Piala Asia.
Pemain legenda Kiatisuk sudah mewakili negaranya lebih 100 kali dalam pertandingan internasional, mencetak 60 gol, tapi kini dalam keadaan cedera dan pada usia 33 tahun tidak lagi bermain.
Dia dimasukkan dalam tim sementara Chanvit dengan 30 pemain setelah turun dalam pertandingan persahabatan saat dikalahkan Belanda 3-1 awal bulan ini dan kemungkinan akan berperan dalam Piala Asia.
"Kondisi fisik Zico kini lebih baik, kebugarannya tidak lagi jadi masalah," kata Chanvit kepada koran The Nation setelah Thailand kembali dari berlatih dua pekan di Jerman.
"Tapi saya tidak memperkirakan akan melihat Zico yang sama karena dia lebih tua dan sudah lama tidak turun dalam pertandingan kompetitif.
"Dia pemain berguna untuk kita. Saya akan pertimbangkan peran apa yang terbaik untuk dia pada tiap pertandingan."
Chanvit akan mengumumkan tim final Piala Asianya pada 3 Juli, menjelang pertandingan pertama mereka lawan Irak pada 7 Juli di Bangkok.
Dia mengatakan, senang atas lawatan ke Jerman, dimana timnya menang dalam tiga pertandingan, tapi menghadapi lawan lebih lemah atau amatir.
"Mereka kini amat fit," katanya mengenai pemain. "Pelatihan itu amat bermanfaat dan kami mendapat banyak pelajaran."
"Kami tidak bisa menguji barisan pertahanan dalam tiga pertandingan pemanasan karena lawan-lawan kami semuanya lemah."
Thailand, yang ikut jadi tuan rumah Piala Asia 7-29 Juli satu grup dengan tim favorit Australia, Irak dan Oman.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007