Makassar (ANTARA News) - Liga Pekerja Indonesia (Lipesia) untuk zona Sulawesi Selatan telah siap digelar di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulsel pada 18 Februari hingga 29 April 2018.
Wakil Ketua Pelaksana, Bakir Walid di Makassar, Sabtu, mengatakan kompetisi sepak Bola antar pekerja/buruh ini digelar untuk memperingati Hari Buruh lnternasional, oleh Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.
"Turnamen ini rencananya akan digulir di Stadion Mattoanging. Namun kami juga telah menyiapkan lokasi alternatif jika stadion itu digunakan yakni di Stadion Mini FIK UNM," katanya.
Untuk pelaksanaan Lipesia Zona Sulsel itu, pihak penyelenggara menargetkan diikuti hingga 24 tim yang bisa ambil bagian.
Pihak penyelenggara juga sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah tim khususnya dari perusahaan swasta, BUMN, dan BUMD di daerah itu.
"Untuk kompetisi ini tentunya diharapkan bisa mendapatkan 24 tim atau minimal 16 tim agar bisa dibagi secara merata dalam setiap grup,"ujarnya.
Ia menjelaskan, untuk kompetisi ini memang dibagi dalam tiga zona mulai dari zona provinsi, regional dan nasional.
Artinya tim yang menjadi juara di zona Sulawesi Selatan tentu berhak menjadi wakil di zona regional untuk kemudian bertarung demi meraih tiket tampil di zona nasional untuk menghadapi tim dari berbagai daerah di Indonesia.
Panitia Bidang Marketing dan Komunikasi, Abdul Rahman menerangkan, kompetisi ini terselenggara berkat kerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO).
Pada zona provinsi, sambungnya, panitia membentuk tim pelaksana provinsi dengan dinas yang membidangi ketenagakerjaan di bawah koordinasi Kementerian Ketenagakerjaan, beranggotakan Dispora Provinsi, DPP APINDO dan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI.
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018