"Kami juga akan menghadirkan layar tampilan skor pertandingan di sejumlah wilayan di DKI Jakarta selain ornamen-ornamen Asian Games," kata Sandi yang turut menghadiri pembukaan Rapat Ke-8 Koordinasi Komite Asian Games di Jakarta, Minggu.
Wagub DKI menyebut renovasi arena pertandingan cabang equestrian di Pulomas dan velodrom di Rawamangun, Jakarta Timur, akan selesai pada Februari 2018.
Waktu tempuh para atlet peserta Asian Games dari wisma atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat, menuju arena pertandingan di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, lanjut Sandi, diupayakan agar kurang dari 35 menit.
"Dinas Perhubungan akan berkoordinasi dengan Ditlantas Kepolisian terkait rekayasa lalu-lintas sehingga perjalanan para atlet dapat tepat waktu, baik berangkat atau pulang dari arena pertandingan," katanya.
Sandi mengaku akan mengunjungi Tokyo, Jepang, guna mempelajari manajemen rekayasa lalu-lintas Negara Matahari Terbit itu dalam persiapan mereka menggelar Olimpiade Tokyo 2020.
"Kami akan melihat bagaimana Tokyo mereduksi kemacetan. Kami juga ingin mengetahui bagaimana atlet sampai di arena pertandingan kurang dari 35 menit," kata Sandi.
Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) Erick Thohir mengatakan manajemen rekayasa lalu-lintas Asian Games di Jakarta dan Palembang telah disampaikan dalam rapat koordinasi ke-8 itu.
"Kami bersama OCA akan menggelar pertemuan lanjutan tentang manajemen kemacetan lalu-lintas itu. Kami sudah mendapatkan patokan waktu dari OCA terkait transportasi atlet," ujar Erick.
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018