ZURICH--(Antara News/BUSINESS WIRE)-- CREALOGIX, perusahaan terkemuka dalam Solusi Perbankan Digital, akan mengakuisisi sepenuhnya Innofis, pemasok perbankan digital mapan asal Barcelona untuk Timur Tengah, yang melayani bank terkemuka di wilayah tersebut.

Dengan akuisisi ini, CREALOGIX akan menggaet pelanggan yang sudah mapan dan memulai aktivitasnya di wilayah baru yang amat membutuhkan dan mengembangkan solusi perbankan digital. Akuisisi tersebut akan melengkapi portfolio solusi perbankan digital saat ini dan mengukuhkan posisi CREALOGIX sebagai pelaku terkemuka global perbankan digital.

Innofis adalah perusahaan swasta yang dibiayai sendiri dengan fokus internasional, didirikan pada 2012 guna memberi solusi digital yang berpusat pada pelanggan kepada organisasi Jasa Keuangan. Pelanggannya mencakup bank terkemuka di Timur Tengah seperti NCB (National Commercial Bank), atau Al Rajhi Banking Corporation. Inovasi merupakan komponen penting bagi pertumbuhan dua digitnya yang terus-menerus. Innofis amat menguntungkan dan saat ini menghasilkan laba lebih dari 10 juta Franc Swiss.

Lebih dari 120 insinyur dan spesialis yang mumpuni dari Innofis akan bergabung dengan CREALOGIX dan akan tetap dipimpin oleh tim manajemen yang sekarang.

"Sebagai hasil dari penawaran bersama baru dari Innofis dan CREALOGIX, kami akan tetap menjadi mitra yang handal bagi klien kami dan akan mendukung mereka dalam inisiatif digitalisasinya, dengan berbagai solusi siap pakai yang inovatif", kata David Moreno, CEO sekaligus Founder Innofis, yang akan menjadi anggota Executive Group Management CREALOGIX dan juga akan terus bertanggungjawab atas pasar Timur Tengah.

Terdapat sinergi yang optimal antara portfolio produk yang saling melengkapi karena adanya dasar teknologi bersama, dan banyak modul bisa diintegrasikan secara bergantian, berkat penggunaan arsitektur terbuka modern berbasis layanan mikro dan metode penyebaran mutakhir.

Langkah ini akan memungkinkan pelanggan lama dan baru diuntungkan dari kian banyaknya penawaran digital dari satu sumber. Karena akuisisi tersebut, CREALOGIX Digital Banking Hub akan dibarengi oleh berbagai modul baru yang inovatif, seperti

*Analitika Prediktif berbasis big data dan mencakup segmentasi menurut perilaku pelanggan atau perhitungan kecenderungan untuk membeli
*Manajemen kampanye online canggih termasuk fitur seperti geo-marketing
*Program loyalitas digital berbasis SaaS
*Serangkaian modul spesifik untuk perbankan syariah
*Fungsi menyeluruh untuk perbankan bisnis (untuk UKM dan korporat)
"Akuisisi ini mendasari tujuan strategis kami dengan memperkuat penawaran perbankan digital kami yang terkemuka di pasar, memperluas jangkauan internasional kami dan mengukuhkan kehadiran di Timur Tengah", ujar Thomas Avedik, CEO CREALOGIX Group.

Tentang CREALOGIX

CREALOGIX Group adalah penyedia perangkat lunak independen Swiss dan, sebagai salah satu dari perusahaan yang masuk daftar Fintech Top 100, merupakan pemimpin di pasar perbankan digital di Swiss. CREALOGIX mengembangkan dan mengimplementasikan solusi Fintech inovatif untuk perbankan elektronik masa depan. Menggunakan solusi CREALOGIX, bank bisa memenuhi kebutuhan nasabah di bidang e-banking, sehingga memungkinkan mereka melayani nasabahnya sendiri di pasar yang sangat menuntut dan dinamis serta tetap selangkah lebih maju dari pesaingnya. Kelompok tersebut, yang didirikan pada 1996, mempekerjakan sekitar 420 karyawan di seluruh dunia. Saham CREALOGIX Holding AG (CLXN) diperdagangkan di SIX Swiss Exchange.

Rilis pers di atas berisi pernyataan berorientasi masa depan, yang mungkin tunduk pada risiko, ketidakpastian dan perubahan tertentu yang tak terduga di luar kekuasaan CREALOGIX Holding AG. Oleh karena itu, CREALOGIX Holding AG tidak bisa menjamin akurasi pernyataan berorientasi masa depan ini, efeknya atas situasi keuangan CREALOGIX Holding AG atau di pasar di mana saham dan surat berharga lain CREALOGIX Holding AG diperdagangkan.

Lihat versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20180108006383/en/

Kontak
CREALOGIX Holding AG
Marc Stähli, Head of Sales & CMO
Phone +41 58 404 80 83
Email: marc.staehli@crealogix.com

Sumber: CREALOGIX

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.



Pewarta: Adityawarman
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018