Jakarta (ANTARA News) - Intel Corp menyatakan perbaikan keamanan di microchips tidak akan memperlambat kerja komputer, menjawab kekhawatiran celah keamanan akan mengurangi performa komputer.
Intel, seperti diberitakan Reuters, menyatakan dampak performa pembaruan keamanan tidak akan signifikan dan akan teratasi. Mereka menambahkan bahwa Apple Inc, Amazon.com, Google dan Microsoft Corp melaporkan sedikit hingga tidak ada dampak performa dari pembaruan keamanan.
Intel sebelumnya khawatir temuan bugs ini akan memicu peretas untuk mencuri informasi sensitif dari komputer, ponsel pintar maupun perangkat lainnya.
Perusahaan tersebut menyatakan masalah tersebut bukan akibat kesengajaan dan meminta pengguna untuk mengunduh patch dan memperbarui sistem operasi mereka.
Periset keamanan siber menemukan celah keamanan yang menyasar kelemahan hampir semua perangkat komputasi yang memakai chip dari Intel, AMD dan ARM, bernama Spectre dan Meltdown.
Meltdown mengganggu chip buatan Intel sehingga peretas bisa menembus penghalang perangkat lunak antara aplikasi yang dijalankan pengguna dengan memori komputer.
Kebocoran tersebut memberi akses pada peretas untuk membaca memori komputer dan mencuri kata kunci.
Spectre berdampak pada chip dari Intel, AMD dan ARM, peretas bisa mengatur aplikasi untuk memberikan informasi rahasia.
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018