Jakarta (ANTARA News) - Los Angeles Clippers melanjutkan tren positif yang tengah mereka jalani saat meraih kemenangan keempat beruntun dalam rangkaian laga lanjutan NBA 2017-2018, Rabu WIB.
Clippers berhasil meraih kemenangan tersebut saat menjamu Memphis Grizzlies di Staples Center, California, Amerika Serikat, dengan skor akhir 113-105.
Selain kemenangan keempat beruntun Clippers, lampu sorot juga diarahkan ke beberapa pemain dalam rangkaian laga lanjutan NBA Rabu WIB, termasuk Isaiah Thomas di Cleveland Cavaliers, Kawhi Leonard di San Antonio Spurs serta Devin Booker di Phoenix Suns.
Berikut ringkasan hasil laga lanjutan Rabu WIB seturut laman resmi NBA (tuan rumah disebut pertama):
Cleveland Cavaliers 127 - Portland Trail Blazers 110
Thomas tentu saja menyita perhatian ketika ia akhirnya melantai bersama tim barunya semenjak pertukaran mengejutkan yang disepakati Boston Celtics dan Cavaliers, yang membuat Kyrie Irving pergi ke arah berlawanan, pada musim panas lalu.
Masuk ke lapangan pada sisa waktu empat menit 33 detik kuarter pertama menggantikan Jose Calderon, Thomas menghabiskan tak kurang dari 18 menit waktu bermain sepanjang laga dengan catatan 17 poin dan tiga assist untuk membantu Cavaliers meraih kemenangan.
Cavaliers mendapat sokongan raihan 24 poin, enam rebound dan delapan assist dari LeBron James, 19 poin Kevin Love, 17 poin Jae Crowder, 15 poin Dwyane Wade serta 10 poin Jeff Green.
Sebaliknya Blazers mendapat pasokan angka dari Damian Lillard yang mencetak 25 poin, disusul Jusuf Nurkic 23 poin, C.J. McCollum 19 poin dan Evan Turner 15 poin.
New York Knicks 91 - San Antonio Spurs 100
Spurs berhasil mempecundangi Knicks 100-91 saat menyambangi Madison Square Garden, antara lain berkat raihan 20 poin dari Leonard, yang merupakan catatan poin terbanyaknya musim ini, mengingat ia baru kembali melantai dari cedera pada 12 Desember 2017.
Tentu saja Leonard tak sendirian, LaMarcus Aldridge menyumbangkan 29 poin kemenangan Spurs, disusul 12 poin Manu Ginobili, 11 poin Pau Gasol dan 10 poin Davis Bertans.
Sementara bagi Knicks, Michael Beasley memperlihatkan konsistensi penampilannya yang menanjak beberapa bulan terakhir dengan mengemas 18 poin dan sembilan rebound, raihan yang mengungguli kelima starting-five tuan rumah. Lance Thomas, Kristaps Porzingis dan Courtney Lee masing-masing mencetak 13 poin, Enes Kanter 12 poin dan Jarrett Jack 10 poin.
Phoenix Suns 104 - Atlanta Hawks 103
Kedua tim saling susul sepanjang laga, namun Suns akhirnya keluar sebagai pemenang berkat raihan 34 poin, lima rebound, tujuh assist dan tiga steal dari Booker, bintang muda yang dua musim terakhir memanggul beban tim tersebut.
Booker mendapat bantuan krusial dari T.J. Warren yang mengemas 31 poin dan lima rebound dalam laga tersebut, diikuti double-double 17 poin dan 11 rebound pemain sophomore Marquesse Chriss.
Hawks yang mendapat pasokan angka kepala dua dari tiga pemain, yakni 21 poin Ersan Ilyanova serta masing-masing 20 poin Kent Bazemore dan Dennis Schoeder, tak mampu memastikan kemenangan meski beberapa kali juga memegang keunggulan atas tuan rumah.
Sacramento Kings 111 - Charlotte Hornets 131
Hornets berhasil mempecundangi Kings 131-111 di hadapan publik Golden 1 Center, berkat raihan dua digit angka oleh sedikitnya delapan penggawa mereka di laga tersebut.
Nicolas Batum mengemas 21 poin, Dwight Howard 21 poin dan delapan rebound sementara Kemba Walker mencapai double-double 12 poin dan 10 assist.
Lima pemain yang mencapai angka dua digit adalah, Jeremy Lamb (16), Johny O'Bryant III (16), Frank Kaminsky (12), Marvin Williams (10) dan Michael Kidd-Gilchrist (10).
Di kubu tuan rumah Zach Randolph dan Skal Labissiere meraih double-double, masing-masing lewat 24 poin dan 10 rebound serta 17 poin dan 15 rebound, diikuti 17 poin De'Aaron Fox, 11 poin Bogdan Bogdanovic, 11 poin George Hill dan 10 poin Kosta Koufos.
Los Angeles Clippers 113 - Memphis Grizzlies 105
Kemenangan keempat beruntun Clippers kali ini dipersembahkan raihan 33 poin dan enam assist oleh Lou Williams, dibantu 21 poin, enam rebound dan delapan assist dari Blake Griffin, 18 poin dicetak C.J. Williams, 13 poin, lima rebound dan enam assist yang dibukukan Milos Teodosic serta 12 poin dan sembilan rebound milik DeAndre Jordan.
Bagi Grizzlies, Tyreke Evans jadi pencetak angka terbanyak dengan 18 poin, diikuti Mario Chalmers 15 poin, Wayne Selden 13 poin, JaMychal Green 12 poin serta masing-masing 11 poin dari Dillon Brooks dan Marc Gasol.
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018