Jakarta (ANTARA News) - Debut manis Sam Allardyce sebagai juru taktik Everton dengan catatan tidak terkalahkan dalam tujuh laga Liga Inggris terpaksa kandas, setelah mereka dikalahkan Bournemouth 2-1 pada pertandingan pekan ke-21 di Stadion Vitality, Sabtu (30/12).

Sam Allardyce menukangi Everton sejak akhir November 2017 guna menggantikan Ronald Koeman menyusul merosotnya performa The Toffees hingga mendekati zona degradasi.

Pelatih berjuluk Big Sam yang pernah memimpin Bolton Wanderers, Newcastle hingga Timnas Inggris itu mengangkat kinerja Everton hingga menempati peringkat sembilan dengan 27 poin hingga pekan ke-21, padahal sebelumnya klub itu berada di posisi 16 saat dilatih Koeman.

Sebaliknya, kemenangan ini juga mengakhiri catatan delapan laga tanpa kemenangan yang diderita Bournemouth. Klub asuhan pelatih Eddie Howie itu naik ke peringkat 13 dengan perolehan 20 poin.

Pada jalannya laga, Ryan Fraser membuka keunggulan Bournemouth menggunakan tendangan voli kaki kanan saat laga memasuki menit 33. Gol itu tercipta dari serangan balik yang dibangun Wilson kepada King sebelum menyerahkan bola kepada Fraser.

Everton menyamakan kedudukan berkat gol Idrissa Gueye yang meneruskan bola Baye Oumar Niasse dari serangan cepat yang dilancarkan Gylfi Sigurdsson pada menit 57.

Ryan Fraser mencetak gol keduanya pada menit 88 sekaligus membawa Bournemouth menang dengan skor 2-1. Gol itu tercipta saat Fraser merangsek dari sayap kanan kemudian membelokkan badan ke dalam kotak penalti untuk melepaskan tembakan keras yang mengenai pemain bertahan Everton namun bola tetap masuk ke gawang, demikian Skysports.

Susunan pemain:


Bournemouth:
Begovic, Francis, S. Cook, Ake, Smith, L. Cook, Gosling, Fraser, Ibe, King, Wilson.

Everton: Pickford, Kenny, Martina, Keane, Jagielka, Gueye, McCarthy, Schneiderlin, Lennon, Sigurdsson, Calvert-Lewin.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2017