"Khusus Pos Pelayanan di Jembatan Merdeka menyediakan isi angin dan tambal ban gratis," kata Kepala Polresta Banjarmasin, Komisaris Besar Polisi Anjar Wicaksana, di Banjarmasin, Sabtu.
Dikatakannya, Pos Operasi Lilin Intan 2017 di wilayah Polsekta Banjarmasin Tengah itu ada di lokasi sangat strategis, di tengah pusat kota Banjarmasin.
Untuk Operasi Lilin Intan 2017 yang berlangsung mulai 23 Desember 2017 sampai 1 Januari 2018, Polresta Banjarmasin membangun tiga Pos Pengamanan dan satu Pos Pelayanan.
"Saya sudah melakukan pengecekan secara langsung ke semua pos, jadi baik personel maupun sarana pendukung lainnya siap selama 24 jam berjaga memberikan pengamanan dan pelayanan," kata dia.
Pewarta: Gunawan Wibisono
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017