London (ANTARA News) - Natal kali ini terasa semarak bagi WNI Kristiani di London. Salju yang turun memberi nuansa tersendiri bagi perayaan Natal 2017, yang diaksanakan di Queens Park Community School, Ayleston Avenue, London.
Tema Natal kali ini yang diambil dari Kolose 8:15, yaitu Hendaklah Damai Sejahtera Kristus Memerintah Dalam Hatimu, dan dibuka Ketua Panitia Natal, Frans Sahetapy.
Khotbah Natal dibawakan Pendeta Erwin Mah Mth, yang mengajak umat WNI Kristiani di sana mengingat kembali bahwa damai yang Yesus Kristus tawarkan adalah damai yang tidak bisa direbut oleh dunia.
Untuk mendapatkan nya harus mengikuti teladan Yesus sehingga bisa saling mengasihi sesama manusia walau berbeda kultur, suku dan agama karena kasih itulah yang memperdamaikan manusia.
Perayaan Natal dihadiri Wakil Duta Besar Indonesia untuk Inggris Raya dan Irlandia, Adam Tugio beserta istri, Istri duta besar Indonesia untuk Inggris Raya and Irlandia , Hana A Satriyo, dan Atase Pertahanan di Kedutaan Besar Indonesia untuk Inggris Raya dan Irlandia, serta Swedia, Kolonel Infantri Rui Duarte.
Penyalaan lilin yang merupakan simbol kesatuan, perdamaian dan toleransi antar umat beragama dilakukan bersama oleh Tugio, Hana A Satriyo, perwakilan dari KUK, A Priyadi, dan Donny Hutabarat dari Bank Indonesia mewakili instansi pemerintah yang ada di Inggris Raya, serta Ketua PERIUK UK, Ayleen Wisuda, mewakili masyarakat Indonesia di Inggris.
Setelah kata sambutan Ketua PERKI, Renny Pattiasina,Tugio menyampaikan sambutannya, bahwa Perayaan Natal seperti ini semakin mengingatkan untuk menjadi pembawa damai dan kasih di antara masyarakat Indonesia yang majemuk namun erat tanpa mengotak ngotakan perbedaan sosial, budaya dan agama.
Persembahan Koor PERKI Halleluyah menghangatkan perayaan Natal bersama ini di tengah salju yang turun semakin deras.
Selain menampilkan komunitas WNI Kristen di Bristol, dan Bonapasogit Inggris Raya, anak anak dengan sinterklass Dmitri, dan penampilan istimewa pada Natal kali ini yaitu persembahan anak anak remaja PERKI dengan clapping acapella-nya yang unik dengan harmonisasi suara tepukan dada dan harmonisasi suara lima anak remaja tiga laki laki dan dua perempuan.
Penampilan mereka mendapatkan sambutan meriah. Sedangkan persembahan anak anak staf Kedutaan Besar Indonesia di London dan Bank Indonesia berusia lima hingga delapan tahun menarik perhatian tamu yang membawakan tari Jingle Rock dengan kostum malaikat dan Elfs dengan lincah tampil memukau dan menghibur.
Selain itu band dikordinasi Hengky membawakan lagu Natal membangkitkan nostalgia keindahan dan semangat Natal semarak suasana Natal PERKI tahun ini.
Perayaan Natal ditutup dengan santap bersama dengan suguhan makanan yang menguggah selera dikordinasi Ketua 2 PERKI, Kyren Skalit, sekaligus kordinator komsumsi PERKI dan untuk acara perayaan Natal ini.
Pewarta: Zeynita Gibbons
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017