"Ibu adalah segalanya bagi kita, karena majunya sebuah bangsa tergantung kepada mereka. Bahkan, peran ibu sangat besar dalam memaksimalkan potensi diri seorang manusia dan kaum ibu adalah penjaga moral anak," kata Zulkifli dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat.
Hal itu dikatakannya saat mengunjungi pasien kanker serviks di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, dalam acara puncak Peringatan Hari Ibu ke-89 Tahun 2017.
Zulkifli menilai Ibu merupakan orang yang paling berjasa dan sangat dibutuhkan di dalam hidup seseorang bahkan perannya sangat besar dalam memaksimalkan potensi diri seorang manusia.
Dia menilai Negara sangat membutuhkan para ibu untuk menjaga integritas keluarga dan kaum ibu menjadi sumber inspirasi yang menanamkan nilai-nilai hidup, sopan santun, serta kejujuran.
"Dalam setiap keluarga, kaum ibu menjadi sumber inspirasi yang menanamkan nilai-nilai hidup, sopan santun, kejujuran, kerja keras, serta semangat berinovasi bagi setiap anak Indonesia sejak dini," ujarnya.
Ketua Umum DPP PAN itu menilai peran Ibu di zaman sekarang tidak terbatas hanya di rumah saja, namun banyak yang bisa dilakukan misalnya menjalankan usaha dan bekerja dalam berbagai profesi.
Dia mengutip sebuah hadist Nabi Muhammad SAW yang menegaskan bahwa "Wanita adalah tiang negara, jika baik wanitanya maka baiklah negaranya dan jika rusak wanitanya maka rusak pula negaranya".
"Hal ini memperlihatkan tugas para ibu tidak ringan karena Negara menjadi taruhannya. Untuk itu, apa pun peran seorang ibu di masa modern ini, sepanjang masih dalam koridor aturan dan norma yang berlaku, patut kita hargai dan harus didukung," katanya.
Dia mengatakan dari para ibu akan lahir para pemimpin dan penerus bangsa di masa yang akan datang. Karena itu menurut dia, nasib bangsa ini tidak semata bergantung pada seperti apa pemimpin negaranya, tetapi lebih pada bagaimana keadaan kaum ibunya.
Turut hadir dalam acara itu Ketua Umum Perempuan Amanat Nasional (PUAN) Evi Mafriningsianti, Wakil Ketua Umum PUAN Futri Zulya, Ketua DPP PAN Intan Fitriana Fauzi, Anggota DPR RI yang juga Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo.
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017