Masyarakat tidak perlu khawatir, kondisi jalur kereta api tetap aman untuk dilintasi."Bandung (ANTARA News) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasional (Daop) II Bandung memastikan bahwa jalur kereta di selatan Jawa Barat yang berdekatan dengan pusat gempa pada Jumat malam (15/12) malam dalam kondisi aman dan tidak terjadi kerusakan apapun.
"Alhamdulillah, semuanya dalam keadaan baik dan tetap aman untuk operasional kereta api," ujar Hubungan Masyarakat PT KAI Daop II Bandung, Joni Martinus, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Sabtu.
Ia mengatakan, pasca-gempa pihaknya langsung menerjunkan tim untuk memantau serta memeriksa kondisi seputaran jalur kereta api selatan.
Berdasarkan laporan yang diterimanya, kondisi semua prasarana kereta api di wilayah Daop II tetap aman dan tidak terjadi kerusakan apapun.
Meski begitu, ia mengeaskan, petugas di lapangan tetap siaga untuk segera mengecek kondisi jalan rel, jembatan, terowongan, stasiun, dan persinyalan.
Para petugas pemeriksa rutin serta petugas tambahan (flying gank) tetap disiagakan di seluruh lintas.
"Masyarakat tidak perlu khawatir, kondisi jalur kereta api tetap aman untuk dilintasi," katanya.
Joni meminta masyarakat tetap waspada serta tidak terpancing isu-isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya, terutama terkait kondisi jalur kereta api.
"Simak informasi dari lembaga resmi jangan sampai termakan hoax yang banyak dimuat di media sosial sesaat setelah gempa terjadi," demikian Joni Martinus.
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2017