Teheran (ANTARA News) - Gempa bumi berkekuatan 6,2 mengguncang provinsi Kerman di Iran tenggara pada Selasa, lapor pusat sesimologi Iran, walaupun media menyebutkan belum ada laporan mengenai kerusakan.
"Tim penyelamat yang ada di wilayah tersebut belum melaporkan adanya korban jiwa atau kerusakan," kata kepala operasi penyelamatan untuk Bulan Sabit Merah kepada televisi pemerintah IRINN, sebagaimana dikutip AFP.
Sebelumnya, wilayah tersebut diguncang gempa pada Senin (11/12) dan menimbulkan kepanikan warga. Kemacetan lalu lintas terjadi di kota itu karena warga berlarian ke jalanan.
Area itu telah mengalami 1.200 gempa susulan sejak bulan lalu
Iran berada di dua lempeng tektonik dan sering menghadapi aktivitas seismik. Pada 1 Desember, gempa dengan magnitudo 6,0 mengguncang provinsi bagian timur Kerman di Iran, namun tidak menimbulkan korban, demikian menurut siaran kantor berita AFP. (mu)
Pewarta: Antara
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017