TOKYO & LIMBURGERHOF, Jerman--(Antara/BUSINESS WIRE)-- Mitsui Chemicals Agro, Inc. (MCAG) dan BASF SE meneken perjanjian jangka panjang untuk memasarkan Broflanilide, insektisida baru guna memberantas hama perusak tanaman dan serangga lainnya, demikian diumumkan kedua perusahaan tersebut hari ini. Perjanjian ini menindaklanjuti kesepakatan lisensi dan pengembangan global eksklusif antara kedua perusahaan yang diumumkan pada 11 Juni 2014.
Lihat rilis pers multimedia selengkapnya di sini: http://www.businesswire.com/news/home/20171206005457/en/
Menurut syarat-syarat perjanjian ini, MCAG memberi BASF hak-hak ekslusif untuk memasarkan dan menjual produk Broflanilide di pasar-pasar tertentu di seluruh dunia, kecuali Jepang dan negara tertentu di Asia serta negara lain di mana MCAG memegang hak eksklusif dan/atau ko-eksklusif.
Broflanilide adalah senyawa dengan mode aksi baru, yang sangat ampuh dalam membasmi banyak hama perusak tanaman, termasuk ulat dan kumbang, serta serangga lainnya seperti rayap, semut, kecoa dan lalat. Insektisida ini bisa digunakan pada biji-bijian untuk mengontrol larva kumbang, serta pada daun sayuran, kentang, kacang kedelai, kapas, jagung dan kacang polong. Kandungan aktif ini ditemukan oleh MCAG dan pengembangan bersama racun serangga tersebut dengan BASF dimulai pada 2014.
Baru-baru ini, Insecticide Resistance Action Committee (IRAC) menyetujui klasifikasi Broflanilide sebagai senyawa dengan mode aksi baru dalam modulator Group 30: GABA-gated Cl- channel allosteric. Mulai hari ini, Broflanilide adalah satu-satunya kandungan aktif dalam IRAC Group 30. Mengingat kimiawinya yang berbeda, Broflanilide merupakan senyawa amat efektif yang banyak digunakan dan alat baru yang bernilai dalam Insecticide Resistance Management (IRM).
"Kami gembira bisa terus memanfaatkan keahlian dan kemampuan masing-masing perusahaan untuk memberikan solusi inovatif yang menjanjikan kepada petani dan petugas pembasmi hama yang mencari alternatif terhadap bahan kimia pembasmi hama yang sudah ada," kata Jürgen Huff, Senior Vice President Global Strategic Marketing, BASF Crop Protection.
"Kami juga yakin bahwa produk Broflanilide, dengan performa terbaik dan mode aksi barunya, bisa membantu para petani dan petugas pembasmi hama yang mencari solusi yang efektif," ujar Shoichi Kondo, Kepala International Business Division MCAG. "Kolaborasi ini akan membantu pertumbuhan kami di masa mendatang."
Produk Broflanilide mulai dipasarkan pada 2020. Syarat-syarat keuangan perjanjian ini belum diumumkan.
Tentang Mitsui Chemicals Group
Mitsui Chemicals (TOKYO: 4183) (ISIN: JP3888300005), yang didirikan pada 1912, mencatat penjualan tahunan sebesar 1.200 miliar yen dalam tahun fiskal yang berakhir Maret 2017 dan diperkuat oleh lebih dari 130 anak perusahaan dengan lebih dari 13.000 karyawan di 28 negara. Sebagai salah satu perusahaan kimia terkemuka Jepang, Mitsui Chemicals banyak berkontribusi terhadap masyarakat dengan menyediakan produk dan layanan berkualitas tinggi kepada pelanggan melalui inovasi serta penciptaan bahan dan produk sambil menjaga keharmonisan dengan lingkungan global. Portfolio bisnisnya mencakup bahan untuk mobilitas generasi mendatang, jasa perawatan kesehatan, pengemasan, agrokimia, bahan elektronik, serta sektor lingkungan dan energi. Mitsui Chemicals akan terus berkontribusi untuk mengatasi tantangan sosial dengan teknologi mutakhirnya dan dengan "Menciptakan Nilai Baru bagi Pelanggan melalui Inovasi". Bisnis agrokimia global Mitsui Chemicals dioperasikan oleh anak perusahaan sepenuhnya, Mitsui Chemicals Agro, Inc., yang memasok agrokimia inovatif untuk perlindungan tanaman dan pemberantasan hama. Dengan sudut pandang yang berpusat pada pelanggan, Perusahaan ini menawarkan produk dan jasa unik dan efektif, serta berkontribusi pada pertanian yang berkelanjutan dan produktif. Berita terkini mengenai grup ini ada di https://www.mitsuichem.com/en/.
Tentang divisi Crop Protection BASF
Dengan populasi yang tumbuh pesat, dunia kian tergantung pada kemampuan kita mengembangkan dan mempertahankan pertanian berkelanjutan dan lingkungan yang sehat. Divisi Crop Protection BASF bekerjasama dengan petani, pekerja bidang pertanian, pakar pemberantasan hama dan pihak lain guna mewujudkan hal ini. Dengan kerjasama mereka, BASF mampu menopang jaringan R&D aktif, portfolio inovatif produk dan jasa, serta tim ahli di laboratorium dan lapangan guna mendukung pelanggan dalam menyukseskan bisnisnya. Pada 2016, divisi Crop Protection BASF menghasilkan penjualan sebesar €5.6 miliar. Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi kami di www.agriculture.basf.com atau saluran media sosial kami.
Lihat versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20171206005457/en/
Kontak
Kontak Media BASF:
BASF SE
Sharon Hall, +49 621 60-28013
Sharon.Hall@basf.com
atau
Kontak Media Mitsui:
Mitsui Chemicals Agro, Inc.
Hiroshi Yokoyama, +81 3 5290 2719
Hiroshi.Yokoyama@mitsuichemicals.com
Sumber: Mitsui Chemicals Agro, Inc.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017