Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah kegiatan akan digelar di Jakarta pada hari ini, mulai dari drama musikal, seminar, pameran industri hingga kegiatan Jak Cloth 2017.
Di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta, akan digelar drama musikal bertema "Annie" yang menceritakan tentang kehidupan penghuni panti asuhan di tengah kota dan dipentaskan oleh siswa/siswi SMPK 5 Penabur.
Bertempat di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, digelar pameran Manufacturing Indonesia 2017. Eksebisi yang ke-28 kalinya itu akan menampilkan teknologi permesinan, komponen dan sukucadang, dan bermacam sistem mekanisasi terbaru dengan sasaran para pegian industri otomotif, konstruksi, pertahanan hingga tekelomunikasi.
Hari ini juga masih digelar pameran Cyber Security Indonesia (CSI) 2017 yang menampilkan ragam produk dan teknologi di bidang jasa keamanan siber. Pameran berbasis business to business (B2B) itu digelar di Jakarta Convention Center (JCC).
Ada juga kegiatan donor darah, talkshow dengan topik "How To Manange Your Emotional" dan hiburan live musik Main Atrium Green Pramuka Square, Jakarta pada siang hingga sore hari ini.
Di SCBD Jakarta, akan digelar seminar makanan "How to be an Enterpreneur in Pastry Industry" yang digelar oleh Jakarta International Hotels School. Seminar yang dimeriahkan bazaar dan demo memasak itu akan menghadirkan chef Nina Bertha dan Rahmat Kusnaedi.
Event clothing line Jak Cloth pun telah memasuki hari kedua di JIExpo Kemayoran Jakarta. Selain menunjukkan produk fashion, Jac Cloth juga akan menampilkan penampilan panggung dari musisi Tanah Air dan mancanegara.
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017