Boston, Massachusetts (ANTARA News) - Landon Donovan mencetak gol lewat tendangan penalti di menit ke-59 dan tandukan Carlos Bocanegra yang menghasilkan gol kedua membantu mengantarkan tim Amerika Serikat maju ke babak semifinal Piala Emas Concacaf, dengan kemenangan 2-1 atas Panama, Sabtu. Tim Amerika Serikat, yang untuk pertama kalinya kebobolan dalam turnamen itu ketika pemain Panama, Blas Perez, mencetak gol tunggal Panama pada menit ke-83, maju ke babak semifinal kedelapan mereka dalam sembilan kali penyelenggaraan Piala Emas, demikian laporan AFP. Bagi Donovan, ini merupakan gol keduanya selama turnamen, keduanya dilesakkan lewat tendangan penalti. Itu juga merupakan gol ke-32 pemain depan Amerika itu dalam gol-golnya sepanjang waktu pada pertandingan internasional, sehingga membuatnya menjadi hanya berselisih dua gol dengan Eric Wynalda. Dalam pertandingan lain babak perempatfinal Sabtu, Kanada mengalahkan Guatemala 3-0. Amerika Serikat akan bermain melawan Kanada dalam semifinal pertama pada Kamis mendatang di Chicago. Babak semifinal kedua akan menampilkan para pemenang pertandingan Minggu antara Honduras-Guadeloupe dan Meksiko-Kosta Rika. Donovan selalu menjadi momok bagi tim Panama. Ia mencetak empat gol dan mengirim dua umpan dalam lima pertandingan melawan Panama. Di menit ke-61, Bocanegra menandukkan umpan cantik dari pemain tengah DaMarcus Beasley, yang kemudian menjadi gol penentu kemenangan tersebut. Ali Gerba mencetak dua gol di babak pertama sehingga Kanada bisa maju ke babak semifinal. Ini untuk pertama kalinya Kanada bakal tampil di semifinal sejak 2002, saat tim itu pernah kalah dari Amerika Serikat. Gerba juga memiliki andil dalam lahirnya gol pertama bagi Kanada, sehingga Dwayne De Rosario bisa menambah koleksi golnya pada menit ke-17. Kanada menambah keunggulannya menjadi 2-0 di menit ke-33 saat Gerba menyentakkan bola hingga melewati kiper Carlos Trigueno. Menjelang berakhirnya babak pertama, Gerba mengempur gawang lawan lagi. Kali ini ia mendapat umpan dari Julian De Guzman yang jatuh tepat di tumitnya dan langsung ditendangkan ke arah gawang hingga kembali melewati Trigueno. Pertandingan final Piala Emas akan diadakan hari Minggu mendatang di Chicago. (*)
Copyright © ANTARA 2007