Nicosia, Siprus (ANTARA News) - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, optimistis timnya akan lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai pembuktikan atas permainan kurang memuaskan mereka di Liga Spanyol.
Juara Liga Champions dalam dua musim terakhir itu akan lolos ke babak 16 besar jika berhasil mengalahkan Apoel Nicosia di Siprus pada Selasa malam nanti.
Namun, Madrid bertolak menuju Mediterania timur dengan bayang-bayang hasil imbang 0-0 atas rival sekota, Atletico Madrid pada Sabtu (18/11), yang membuat juara bertahan Liga Spanyol itu tertinggal 10 poin dari pemimpin klasemen Barcelona.
Mereka bahkan cuma memenangkan satu laga dari empat pertandingan terakhir. Di Liga Champions mereka pun tertinggal dari Tottenham Hotspur yang menjadi pemuncak klasemen grup H.
Ini merupakan krisis pertama dalam karier Zidane bersama Madrid, walaupun pelatih asal Prancis itu menolak mengakui bahwa dirinya sedang dalam kesulitan.
"Saya sangat beruntung, pertama karena dalam keadaan sehat dan kedua saya hidup dengan passion saya. Saya menyukai apa yang saya lakukan," katanya dalam konferensi pers di Nicosia menjelang pertandingan pada Selasa.
"Ada lebih banyak pekerjaan sulit, tapi apapun yang terjadi, saya tetap optimistis, mungkin ada waktunya beberapa orang khawatir, tapi itu bukan saya," katanya.
Masalah Zidane tidak menemukan pola kemenangan secara konsisten untuk Madrid, namun juga menemukan kembali kesuburan dua striker, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, yang baru mencetak satu gol di La Liga musim ini.
Kendati paceklik gol di Spanyol, namun Ronaldo telah menghasilkan enam gol di Liga Champions termasuk dua gol saam mereka menekuk Apoel 3-0 pada bulan September.
"Kami satu langkah lagi untuk lolos. Kami adalah Real Madrid dan kami tahu bahwa orang akan selalu menginginkan lebih dari kami," katanya.
"Kami tidak bisa mengatakan bahwa kami bermain buruk, tapi kami harus percaya diri di depan gawang. Jika bisa mencetak satu atau dua gol, maka gol lainnya akan mengikuti," kata bekas gelandang Real Madrid dan Juventus itu.
Di sisi lain, hasil imbang juga bisa mengantar Real Madrid lolos ke 16 besar asalkan tim peringkat tiga, Borussia Dortmund, gagal mengalahkan Tottenham di Jerman.
Apoel dan Dortmund pun masih dalam kompetisi untuk memperebutkan posisi tiga yang akan lolos ke Liga Europa kendati mereka sama-sama hanya memiliki dua poin dari empat laga, demikian AFP.
Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2017