Jakarta (ANTARA News) - AC Milan tampaknya belum menemukan solusi atas tidak konsistennya penampilan mereka setelah dikalahkan Napoli 1-2 pada pertandingan Liga Italia pekan ke-13 di San Paolo, Minggu dini hari waktu Indonesia.

AC Milan kembali menelan kekalahan setelah pada laga sebelumnya memetik kemenangan 2-0 Sassuolo. Pasukan Vincenzo Montella itu bahkan kalah dalam tiga laga penting di bulan Oktober melawan Juventus 0-2, Inter Milan 2-3, dan AS Roma 0-2.

Kekalahan ini membuat AC Milan belum mampu menembus zona Liga Europa (posisi lima dan enam) karena hanya memiliki 19 poin dari 13 laga di posisi tujuh. Sedangkan Napoli kian kukuh di puncak klasemen dengan perolehan 35 poin, unggul empat angka dari Juventus di tempat kedua.

Pada jalannya laga, Napoli memimpin 1-0 lewat sepakan penyerang Italia, Lorenzo Insigne, yang meneruskan umpan terobosan Jorginho pada menit 33. Gol itu bermula dari serangan balik Napoli yang dibangun Dries Mertens.

Napoli menggandakan keunggulan menjadi 2-0, lagi-lagi melalui serangan balik yang dilancarkan Dries Mertens. Gelandang serang asal Belgia itu menemukan waktu yang tepat untuk melepaskan umpan yang langsung disambar Piotr Zielinski menjadi gol pada menit 73.

Upaya AC Milan untuk bangkit hanya membuahkan satu gol yang dicetak Alessio Romagnoli melalui tendangan voli yang dilepaskan dari luar kotak penalti menyusul kesalahan Raul Albiol saat menyapu bola. Skor 2-1 bertahan hingga laga selesai, demikian Football Italia.

Susunan pemain:

Napoli:
Reina; Hysaj, Albiol, Koulibaly, Mario Rui (Maggio 65); Allan, Jorginho, Hamsik (Zielinski 69); Callejon (Rog 78), Mertens, Insigne

AC Milan:
G Donnarumma; Musacchio, Bonucci, Romagnoli; Borini (Abate 77), Kessie, Montolivo (Biglia 85), Locatelli, Bonaventura; Suso (Andre Silva 44); Kalinic


Pewarta: Alviansyah Indra WP
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017