Sabang, Aceh (ANTARA News) - Walikota Sabang, Nazaruddin, menyatakan, pemerintah Norwegia yang diwakili wakil wali kota Elverum akan hadir saat perhelatan Sail Sabang dari, 28 November sampai 5 Desember 2017.
"Wakil Walikota Elverum, Norwegia, sudah mengkonfirmasi kehadirannya saat pengelaran Sail Sabang," kata Walikota Sabang melalui Kepala Bagian Umum dan Humas Sabang, Bahrul Fikri, di Sabang, Rabu.
Dia menyampaikan, wali kota Sabang bulan lalu mengundang pemerintah Norwegia untuk menghadiri gelaran tahunan nasional yang berlangsung di kepulauan paling ujung barat Indonesia dari, 28 November-5 Desember 2017.
"Berkat undangan wali kota Sabang itu wakil wali kota Elverum akan hadir saat Sail Sabang," sebutnya.
Pemerintah Kota Sabang berharap, kehadiran wakil pemerintahan Norwegia yang berkedudukan di Samudera Atlantik Utara dan Laut Barents di Semenanjung Skandinavia, yang berbatasan dengan Swedia, Denmark, Finlandia, dan Rusia, itu saat perhelatan Sail Sabang dapat mendongkrat promosi industri pariwisata di kawasan itu.
Pewarta: Irman Yusuf
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017