Manado (ANTARA News) - "Night Bus" menyabet kategori film terbaik dalam Festival Film Indonesia (FFI) 2017 yang berlangsung Sabtu malam.
Film ini menyingkirkan empat pesaingnya yakni Cek Toko Sebelah, Kartini, Posesif dan Pengabdi Setan.
"Kami semua enggak menyangka bisa meraih sebagai film terbaik. Masih syok kami diskusi juga lah 12 nominasi. Buat kami sebuah hal yang besar," kata Produser Darius Sinathrya di Manado, Sabtu malam.
Sebelumnya, Ketua Bidang Penjurian FFI 2017 Riri Riza mengatakan kelima film ini mewakili keberagaman tema atau genre. Selain itu, kelimanya sudah memiliki gagasan dan tema yang unggul dibanding film-film lainnya.
Selain kategori film terbaik, ajang penghargaan yang telah dilaksanakan sejak tahun 1955 itu juga memberikan apresiasi pada 21 kategori lainnya antara lain sutradara terbaik, penulis skenario asli terbaik, pemeran utama pria terbaik, pemeran utama wanita terbaik, film pendek terbaik.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017