Karawang (ANTARA News) - Sejumlah warga Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mengalami keracunan diduga akibat kebocoran gas yang berasal dari pabrik kertas di daerah itu, Rabu.
"Kejadian keracunan itu diduga akibat bocornya gas caustic soda PT Pindo Deli 2," kata Kapolres Karawang AKBP Ade Ary Syam di Karawang, Rabu.
Ia menyatakan atas kejadian itu pihak kepolisian langsung datang ke lokasi kejadian, mencari keterangan saksi dan melakukan pendataan korban. Pihak kepolisian setempat juga mengecek kondisi korban di rumah sakit dan klinik.
Sesuai dengan keterangan saksi, peristiwa keracunan itu diduga akibat kebocoran gas caustic soda yang berasal dari PT Pindo Deli 2 Karawang.
Gas yang bocor itu kemudian menyebar ke kawasan pemukiman warga. Saat itulah, sejumlah warga yang tinggal di sekitar pabrik secara tak sengaja menghirup gas yang bocor itu.
Umumnya, warga yang mengalami keracunan mengalami mual dan pusing. Bahkan para korban mengaku lemas sampai akhirnya harus dirawat ke rumah sakit dan klinik perusahaan.
"Korban ada yang dibawa ke Rumah Sakit Rosella dan ada pula yang dibawa ke klinik PT Pindo Deli, untuk mendapat perawatan dan pengobatan" kata Ade Ary.
Para korban yang dirawat di poliklinik milik perusahaan di antaranya Rosadi (57) warga Desa Kutamekar, Asep Rudiana (21) warga Desa Kutapohaci, Jumad (56) warga Desa Kutamekar dan Lastri (30) warga Desa Kutamekar.
Sedangkan korban yang dirawat di Rumah Sakit Rosella ialah Yusup (40), Siti Haryati (30), Acih (40), Sapti (30), Heni (30), Suryani (32) serta Windayanti (30).
Pewarta: M Ali K
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017