Jakarta (ANTARA News) - Menyambut Piala Asia 2007, di mana Jakarta akan menjadi salah satu tuan rumahnya, akan datang ke Indonesia dua pemain besar dalam dunia sepak bola, yaitu gelandang legendaris dari Prancis yang telah gantung sepatu, Zinedine Zidane, dan bek Portugal, Ricardo Carvalho.
Seksi Humas dan Promosi Panitia Lokal Piala Asia 2007, Herman Chaniago, di Jakarta, Rabu, menyatakan Zidane akan datang pada 6 Juli, disponsori perusahaan Prancis, Danone. Pemain keturunan Aljazair tersebut merupakan ikon dan duta perusahaan makanan dan minuman itu.
"Di Jakarta nanti Zidane akan memeriahkan acara `Football on the street` (sepak bola di jalanan) yang akan dimulai dari depan patung Api Kemerdekaan atau persisnya di Bundaran Senayan, hingga sekitar Monumen Nasional," ujar Herman.
Permainan yang akan dikuti oleh ratusan pemain usia muda dengan sekitar 200 gawang di sepanjang jalan itu dijadwalkan berlangsung pada 8 Juli pukul 07.00-10.00 WIB.
Acara tersebut dimaksudkan untuk memeriahkan pergelaran putaran-final Piala Asia 2007 di Indonesia, yang digelar 7-29 Juli mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan dan Stadion Jaka Baring (Palembang).
"Itu semua adalah prakarsa Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, yang juga akan menjadi tuan rumah acara `welcome party` bagi seluruh partisipan Piala Asia 2007 di Jakarta ini, baik peman, ofisial maupun utusan AFC dan FIFA," jelas Herman.
Sementara itu Ricardo Carvalho, pemain asal Portugal yang membela klub besar Inggris Chelsea, dijadwalkan akan berada di Jakarta selama dua hari pada 30 Juni - 1 Juli.
Kedatangan Carvalho tersebut diprakarsai oleh salah satu manajer Badan Industri Sepak Bola Indonesia (Bisni) PSSI, Febry F. Momor.
"Kedatangan Ricardo Carvalho diharapkan akan semakin menghangatkan atmosfir sepakbola nasional menjelang digelarnya putaran-final Piala Asia di Indonesia ini," kata Febry.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007