Amsterdam (ANTARA News) - Serbia mengalahkan tim favorit Italia setelah Dejan Milovanovic melancarkan tendangan datar yang membuat kedudukan menjadi 1-0 pada laga Grup B Kejuaraan Eropa untuk usia di bawah 21 tahun yang berlangsung di Nijmegen, Senin. Pada pertandingan Grup B lainnya, tim Inggris melalui Leroy Lita gagal menembus gawang Republik Ceko ketika mendapat kesempatan melakukan tendangan penalti pada menit ke-88 dalam permainan yang berlangsung di Arnhem. Italia tampil mengesankan dengan peragaan sepak bola menyerang di Stadion De Goffert dan kelihatannya lebih kuat dari lawannya, namun akhirnya Serbia--pencetak gol terbanyak dalam babak penyisihan-- yang mampu mencetak gol tunggal dalam pertandingan itu, pada menit ke-63. Tim Italia berusaha keras menyelesaikan peluang yang mereka bangun, namun usaha untuk menyamakan kedudukan itu menjadi sia-sia karena serangan mereka tetap kandas. Inggris dan Republik Ceko juga sama-sama memiliki peluang bagus, namun yang paling menyakitkan adalah tindakan Lita yang gagal ketika mendapat kepercayaan melakukan tendangan penalti dari titik putih. Inggris lebih berpeluang mendapatkan angka pertama mereka pada babak pertama sedangkan pada babak kedua terbalik Republik Ceko yang lebih banyak melakukan tekanan. Pemain Inggris, David Nugent, memaksa penjaga gawang Republik Ceko, Zdenek Zlamal, berjumpalitan menyelamatkan gawanya, ketika bola hasil tendangannya menggunakan kaki kiri pada menit ke-31 meluncur keras ke arah gawang. Ia kembali memiliki peluang emas pada babak kedua, namun sundulannya pada menit ke-49 melebar, sebelum tendangan kaki kirinya kembali membuat bola meluncur keras pada menit ke-71, namun si kulit bundar melayang tipis di luar tiang gawang. Inggris mendapat hadiah tendangan penalti ketika kapten Republik Ceko, Roman Hubnik, melakukan tindakan keras tetapi Lita yang menjadi eksekutor hanya membuat bola melayang ke arah kanan Zlamal yang sudah bergerak cepat mengantisipasi bola. Martin Fillo pun mendapat kesempatan pada menit ke-52 tetapi bola melebar dari mulut gawang Inggris dan empat menit kemudian rekannya, Daniel Pudil, melakukan tembakan tetapi bola menerpa tiang gawang. Tuan rumah Belanda memimpin Grup A setelah menang 1-0 atas Israel, Minggu, sedangkan Portugal dan Belgium bermain imbang tanpa gol, 0-0, demikian Reuters. Hasil dan klasemen : Republik Ceko 0 Inggris 0 Serbia 1 Italia 0 Grup B P W D L F A Pts Serbia 1 1 0 0 1 0 3 Rep Ceko 1 0 1 0 0 0 1 Inggris 1 0 1 0 0 0 1 Italia 1 0 0 1 0 1 0 Lanjutan pertandingan : Kamis 14 Juni (GMT) Rep Ceko v Serbia (1615) Inggris v Italia (1845) Minggu 17 Juni Italia v Rep Ceko (1845) Inggris v Serbia (1845) Grup A P W D L F A Pts Belanda 1 1 0 0 1 0 3 Portugal 1 0 1 0 0 0 1 Belgia 1 0 1 0 0 0 1 Israel 1 0 0 1 0 1 0 Pertandingan Minggu Belanda 1 Israel 0 Portugal 0 Belgia 0 Tanding selanjutnya : Rabu 13 Juni (GMT) Israel v Belgia (1615) Belanda v Portugal (1845) Sabtu 16 Juni Belgia v Belanda (1845) Israel v Portugal (1845). (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007