Denpasar (ANTARA News) - Raja Yogini Hirdaya Mohini yang dijuluki wanita suci dari Brahma Kumaris Spiritual Dunia (BKWSU) Mount Abu India, Jumat petang tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai dalam lawatan beberapa hari di Bali. Wanita berusia 81 tahun itu bersama Direktur semua sekolah Brahma Kumaris kawasan Asia- Australia, Dr Nirmala Kajaria, dan Asisten Direktur Brahma Kumaris Kawasan Asia Tenggara, Meera Nagananda disambut meriah di Denpasar. Pimpinan Pusat Studi Spiritual Brahma Kumaris Bali, Sister Janaki yang menjemput tamunya di Bandara Ngurah Rai mengatakan, Raja Yogini Hirdaya Mohini yang biasa dipanggil Dadi Gulzar, akan membuka retreat Indonesia V di Denpasar. `Retreat` kegiatan spiritual Raja Yoga Brahma Kumaris tingkat internasional itu, berlangsung tiga hari mulai 8 Juni 2007 dengan jumlah peserta sekitar 350 orang, yang datang dari Jepang, Malaysia, India, Jakarta dan Surabaya. Sister Janaki mengatakan, Dadi Gulzar, Wakil Kepala Administrasi Brahma Kumaris Mount Abu India, sebelum bertolak ke India akan menyediakan waktu untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan spiritual dengan masyarakat Pulau Dewata. Wanita yang telah menekuni Meditasi Raja Yoga selama 70 tahun dan mampu memasrahkan seluruh hidupnya kepada Tuhan akan berbicara masalah mukjizat keheningan (Magic of Silence) dalam suatu acara dharma wacana di Denpasar. Topik itu dipilih karena semua tahu bahwa ada banyak permasalahan yang dihadapi terutama polusi kebisingan. Tetapi pernahkah hal itu disadari, bahwa polusi kebisingan tercipta dalam mental diri sendiri. "Biasanya kita tidak melihat bagaimana kita sering melukai diri dengan pikiran-pikiran kita sendiri, sehingga kedamaian dan kebahagiaan kita menjadi hilang. Tapi bagaimana cara menggunakan mukjizat keheningan untuk mengobati diri kita ?" ujar Sister Janaki. Untuk menemukan semua jawabannya, Brahma Kumaris Denpasar mengundang masyarakat termasuk wisatawan mancanegara yang ada di Bali, untuk bisa menghadiri dharma wacana yang dibawakan Dadi Gulzar, Minggu malam pk 19.00 waktu setempat. Pelayanan sosial spiritual dilakukan secara gratis itu berlangsung di Aula Diamond Centre Brahma Kumaris, Jalan Gatot Subroto I No 53 Denpasar. Pelayanan seperti itu sering dilakukan dan biasanya dihadiri penuh oleh masyarakat.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007