Jayapura (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua melalui Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) setempat menyatakan kementerian dan lembaga terkait di bawah koordinasi Kemenpora sudah melakukan harmonisasi untuk penyiapan seluruh narasi yang akan menjadi isi dari Instruksi Presiden (Inpres) terkait PON XX pada 2020.
Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua Yusuf Yambe Yabdi, di Jayapura, Senin, mengatakan pihaknya masih menunggu proses dan hasilnya seperti apa, pasalnya hasil harmonisasi ini nantinya akan dimasukan atau disampaikan di sekretaris kabinet untuk selanjutnya disampaikan ke presiden.
"Kami minta dukungan doa seluruh masyarakat Papua agar seluruh persiapan penyelenggaraan dan pembangunan infrastruktur venue PON, dapat terselenggara sebagaimana mestinya," katanya.
Menurut Yusuf, pasalnya PON kali ini merupakan sejarah yang akan meningkatkan derajat hidup maupun harkat orang Papua di atas tanah Nusantara.
Sementara itu, Asisten Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Papua Elia Loupatty melalui siaran persnya, mengatakan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Menteri Pemuda dan Olahraga, KONI Pusat bersama Pemprov Papua sedang membahas kesiapan PON.
"Dalam rapat tersebut dilaporkan terkait pembangunan venue-venue PON di Papua sebagai bahan laporan Menko PMK kepada Presiden Joko Widodo," ujarnya.
Elia menuturkan keberadaan rapat tersebut, maka diharapkan Inpres PON Papua bisa segera diterbitkan sehingga dapat mempercepat segala sesuatu yang berhubungan dengan produk hukum.
"Soal inpres, tidak ada masalah, dalam waktu dekat sudah bisa turun, tinggal kami mengefektifkan komunikasi dengan kementerian atau lembaga, agar proses penerbitannya bisa secepatnya keluar," katanya.
Pewarta: Hendrina D Kandipi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017