Saat ini tinggal penyelesaian tahap akhir, kontrak dan kalibrasi."Pontianak (ANTARA News) - PT Pertamina (Persero) Wilayah Kalimantan segera meresmikan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) satu harga di Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat.
"Saat ini tinggal penyelesaian tahap akhir, kontrak dan kalibrasi. Sementara persiapan lainnya Alhamdulillah sudah selesai," kata Marketing Branch Manager Kalimantan Barat dan Tengan (Kalbarteng) PT Pertamina (Persero) Teuku Johan Miftah di Pontianak, Selasa.
Ia menjelaskan bahwa kalau semuanya berjalan lancar, maka pada Oktober 2017 SPBU satu harga itu sudah bisa diresmikan, sehingga harga BBM di kawasan tersebut sama dengan yang berlaku di Pulau Jawa dan sebagian besar wilayah Republik Indonesia.
"Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar, maka SPBU satu harga sudah bisa dioperasikan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Paloh dan sekitarnya," kata Johan.
Ia menambahkan, dioperasikannya SPBU atau penyalur BBM satu harga tersebut dalam rangka pelayanan BBM satu harga di kawasan terdepan, terluar dan tertinggal (3T).
Upaya Pertamina merealisasikan BBM satu harga di beberapa wilayah, menurut dia, sejalan dengan Peraturan Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Nomor 36/2016 tentang Pemberlakuan Satu Harga Jenis BBM Tertentu (JBT) dan Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) secara nasional.
Sebelumnya, Area Manager Communication and Relations Area Kalimantan PT Pertamina, Alicia Irzanova mengatakan, peresmian SPBU BBM satu harga di Paloh, termasuk penambahan sebanyak 15 penyalur BBM satu harga yang tersebar di Pulau Kalimantan.
Berdasarkan data Januari 2017, tercatat sebanyak 539 outlet dengan perincian sebanyak 369 SPBU dan sebanyak 170 APMS, katanya.
Ia menambahkan, SPBU merupakan salah satu titik lembaga penyalur dalam program BBM satu harga yang dicanangkan pemerintah untuk mengupayakan pemerataan biaya di seluruh Indonesia.
Untuk di wilayah Kalimantan, Pertamina mengemban tugas dalam melakukan program BBM satu harga di 15 titik yang tersebar di lima provinsi, yakni Kalimantan Barat (Kalbar), Kalimantan Tengah (Kalteng), Kalimantan Timur (Kaltim), Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Kalimantan Utara (Kaltara).
SPBU satu harga hingga kini sudah terealisasi sebanyak tiga lokasi, yakni di Long Apari, Kabupaten Mahakam (Kaltim), Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang (Kalbar) dan Kayan si Kaltara.
Pewarta: Andilala
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2017