Baghdad (ANTARA News) - Sedikitnya 19 orang meninggal dan 25 orang lagi cedera ketika seorang pembom bunuh diri meledakkan mobilnya di satu pasar tepat di luar Kota Falluja, Irak barat, Selasa, kata polisi. Beberapa sumber rumah sakit mengatakan kebanyakan korban adalah perempuan dan anak-anak. Seorang pembom bunuh diri menewaskan sedikitnya 20 orang dan melukai sebanyak 20 orang lagi pekan lalu, ketika ia meledakkan dirinya di dalam satu barisan sebanyak 150 orang di pusat perekrutan polisi di provinsi Diyala. Falluja, 50 kilometer di sebelah barat Baghdad, terletak di prosinsi Anbar, kubu gerilyawan Sunni. Sebagian suku berfaham Sunni di Anbar telah terlibat dalam perang guna memperebutkan kekuasaan di Anbar melawan petempur Al-Qaeda. Semua suku tersebut tergabung dengan polisi guna menghadapi petempur Al-Qaeda yang mengincar anggota suku yang bekerjasama dengan pemerintah di Anbar. Militer AS menempatkan lebih dari 6.000 prajurit di Anbar, tempat komandan setempat telah mengatakan Al-Qaeda memiliki sebanyak 75 persen petempur di Falluja dan sekitarnya, Reuters melaporkan.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007