Dua gol klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" ini dicetak oleh Slamet Nurcahyo di menit ke-53 dan menit ke-83.
Sejak babak pertama, kedua kesebelasan ini sama berupaya menyerang, baik Madura United maupun Arema FC. Namun upaya kedua tidak membuahkan hasil, hingga babak pertama usai, sehingga skor tetap 0-0.
Pada babak kedua, Madura United terlihat lebih agresif. Bahkan Madura terlihat mendominasi permainan.
Madura menggencarkan serangan dari sisi kanan dan kiri pertahanan Singo Edan. Umpan manis Rendi Siregar berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Slamet Nurcahyo.
Tertinggal 1 gol, pelatih Arema FC menarik Saiful Indra Cahya dan digantikan dengan Christian El Loco Gonzales.
Namun pelatih Madura United mengimbangi pergantian pemain Arema ini dengan menarik Guntur Ariyadi dengan Dane Melovanovic.
Kehadiran Gonzales sempat mengancam gawang Madura United, tapi kiper "Laskar Sape Kerrap" Angga Saputra berhasil menyelamatkan gayang Madura.
Di menit ke-82 Slamet Nurcahyo justru menambah keunggulan dengan memanfaatkan sepakan Thiaga Furtuoso dari luar kotak pinalti, hingga skor bertambah menjadi 2-0 untuk Madura United hingga babak kedua berakhir.
"Kemenangan Madura United atas Arema FC ini tidak lepas dari usaha dan kerja keras tim," kata pelatih Madura United Gomes De Oliviera seusai pertandingan.
Pewarta: Abd Aziz
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017