Jakarta (ANTARA News) - Tim nasional U-19 akan menghadapi Vietnam pada laga ketiganya di Piala AFF U-18 2017 di Yangon, Myanmar, dengan kekuatan penuh karena semua pemain dalam kondisi fit dan siap tempur.
Salah satu pemain yang sebelumnya cedera, Witan Sulaeman juga dipastikan dalam kondisi bugar untuk bertanding.
"Witan yang sempat demam sudah oke kondisinya. Semua pemain fit dan tidak ada masalah," kata Indra, dikutip dari pernyataannya kepada tim media Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Jakarta, Minggu.
Timnas U-19 berusaha meraih hasil positif dari pertandingan kontra Vietnam untuk memastikan tiket lolos ke semifinal.
Demi mewujudkan keinginan itu, timnas U-19 pun mempelajari permainan Vietnam dan menyusun strategi demi memastikan kemenangan.
"Gaya bermain kami masih akan tetap sama, tetapi dengan pembenahan kekurangan-kekurangan yang ada. Menurut kami dari kepelatihan, performa tim belum 100 persen jadi harus bisa lebih baik di laga ketiga itu," tutur Indra.
Timnas U-19 Indonesia sendiri untuk sementara berada di peringkat kedua Grup B Piala AFF U-18 2017 dengan enam poin dari dua laga, di bawah Vietnam yang unggul selisih gol.
Indonesia bisa lolos ke semifinal jika berada di setidak-tidaknya peringkat kedua grup. Kemenangan atas Vietnam bisa langsung membuat timnas U-19 melangkah ke empat besar itu.
"Kami ingin menang dan segera memastikan lolos ke babak semifinal," tutur bek timnas U-19 Indonesia Nurhidayat Haris.
Para pemain, lanjut Nurhidayat, akan mewaspadai kecepatan punggawa Vietnam. Dia yakin tim pelatih Indonesia punya cara menaklukkan lawannya tersebut.
"Pelatih sudah memberikan formula bagaimana cara mengantisipasi gaya main cepat serta kelemahan Vietnam," kata dia.
Pertandingan timnas U-19 Indonesia versus Vietnam sendiri digelar pada Senin (11/9) mulai pukul 15.30 WIB di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017