Bandung (ANTARA News) - Seorang penumpang tewas akibat kecelakaan kendaraan umum jenis Elf dengan Kijang Inova yang bertabrakan di Jalan Tol Padaleunyi KM140, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa.
Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, korban meninggal dunia yakni Ihat Solihat (52) penumpang kendaraan umum warga Cangkuang, Kabupaten Bandung.
"Terjadi tabrakan adu domba yang mengakibatkan satu orang meninggal di TKP (tempat kejadian perkara) dan beberapa orang lainnya mengalami luka," kata Yusri.
Ia menuturkan, kecelakaan lalu lintas itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB melibatkan kendaraan mini bus Elf jenis nomor Z 7963 DC dan Kijang Inova.
Kecelakaan itu bermula ketika mobil Elf melaju dari arah timur, lalu tiba-tiba oleng hingga tak terkendali menyeberang ke jalur lain.
Selanjutnya dari arah berlawanan datang Kijang Inova yang dikemudikan Jhoni Muklis (40) warga Jatinangor, Kabupaten Sumedang, tidak dapat menghindari mobil Elf hingga akhirnya terjadi tabrakan.
"Dari arah berlawanan datang kendaraan Kijang Innova dan tidak dapat menghindar sehingga terjadi tabrakan," katanya.
Kepolisian setempat selanjutnya melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa keterangan dari sejumlah saksi.
Selain itu, polisi juga mencari sopir mobil Elf yang melarikan diri setelah kejadian kecelakaan tersebut.
Data korban kecelakaan yang teridentifikasi kepolisian yakni Ny Euis (55) warga Garut Kot, Wawan R (15) warga Pangkalan, Garut, Angga Hamzah (17), Rizki (22) warga Mekarmukti, Garut, Ade Rini (30) warga Leuwihanja, Bojongsoang, Kabupaten Bandung.
Selanjutnya korban Dede Saefudin (21) warga Kampung Pangkalan, Saptari (53) warga Astana Anyar, Bandung, Ny Yani (38) warga Bojong Loa Kaler, Bandung, Firli (2,5) warga Bungbulang, Garut.
Korban lainnya Yuningsih (25) warga Bungbulang, Garut, Atang (77) warga Batu Jajar, Kabupaten Bandung Barat, Rizki (4) warga Bojong Loa Kaler, Bandung, dan seorang kerner Irfan warga Cimacan, Garut.
Pewarta: Feri Purnama
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017