Pontianak (ANTARA News) - Provinsi Kalimantan Barat membutuhkan sekitar 44.000 kotak suara transparan untuk penyelenggaraan Pemilu 2019 mendatang, kata anggota KPU Kalimantan Barat, Kasiono.
"Terkait rencana KPU pusat yang akan menggunakan kotak suara transparan alias tembus pandang dari plastik dari sebelumnya aluminium, maka Kalimantan Barat membutuhkan kotak suara baru tersebut sekitar 44.000 unit yang akan tersebar di 11 ribuan TPS," kata Kasiono, di Pontianak, Senin.
Ia menjelaskan, KPU Kalimantan Barat hingga saat ini belum mensosialisasikan kepada masyarakat terkait akan digunakannya kotak suara transparan dari bahan plastik pada Pemilu Legislatif maupun Pemilu Presiden 2019 mendatang itu.
Dengan material bersifat tembus pandang maka diharapkan potensi kecurangan bisa diminimalkan signifikan.
Kasiono menambahkan, penggunaan kotak suara transparan pada Pemilu 2019 mendatang sudah disepakati dalam peraturan dan perundang-undangan.
Pewarta: Andilala
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017