Medan (ANTARA News) - Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Sumatera Utara mengharapkan petugas Dinas Peternakan terus memantau hewan kurban yang akan disembelih pada Idul Adha 1438 Hijriah tahun 2017 di wilayah Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.

"Itu untuk mencegah hewan kurban tidak memiliki penyakit kronis yang dapat membahayakan warga yang mengonsumsi daging kurban tersebut," kata Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sumatera Utara Abubakar Siddik, di Medan, Kamis.

Selain itu, menurut dia, hewan kurban tersebut harus cukup umur, dan tidak mengalami cacat berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan petugas Dinas Peternakan.

"Hewan kurban berupa sapi, kerbau mau pun kambing harus sesuai dengan kententun agama Islam dan pihak yang berkurban juga harus dapat mematuhinya secara benar," ujar Abubakar.

Ia mengatakan, warga yang akan berkurban juga harus ekstra hati-hati dalam membeli hewan kurban dan tidak sampai tertipu dengan hewan yang disumbangkan tersebut.

Oleh karena itu, jpwarga perlu teliti terlebih dulu hewan tersebut, sebelum membelinya karena akan disumbangkan ke rumah-rumah ibadah.

"Pihak yang menerima hewan kurban tersebut, juga jangan sampai kecewa setelah menerima sapi, kerbau atau kambing," ucapnya.

Abubakar berharap kepada Dinas Peternakan, petugas dokter hewan dan intansi terkait tetap memantau agar tidak ada hewan kurban bermasalah ditemui di lapangan.

Sebab, mengenai jaminan kesehatan hewan kurban yang disembelih itu, merupakan tanggung jawab Dinas Peternakan maupun petugas dokter hewan yang telah dipercayakan oleh pemerintah.

"Pemerintah harus memberikan jaminan kepastian dan kenyamanan bagi umat Islam khususnya untuk mengonsumsi daging kurban yang bebas penyakit," kata Ketua YLKI Sumut itu.

Menurut catatan, Pemerintah Kota Medan akan menyembelih 58 ekor hewan kurban pada Idul Adha 1438 Hijriah yang selanjutnya daging kurban dibagi-bagikan kepada masyarakat.

Jumlah 58 ekor hewan kurban tersebut, terdiri dari 54 ekor lembu, sedangkan sisanya empat ekor kambing.

Penyembelihan hewan kurban dilakukan di 21 kecamatan yang ada di Kota Medan. Dan keseluruhan hewan kurban akan didistribusikan ke seluruh kecamatan yang masing-masing mendapatkan 2-3 ekor sapi.

(T.M034/I023)

Pewarta: Munawar Mandailing
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017