Jakarta (ANTARA News) - Hari ini ada seminar tentang prosesi pernikahan adat Jawa, tayang bincang mengenai perkiraan kepribadian berdasar tulisan tangan, lokakarya wirausaha, acara edukasi, hingga pameran mainan dan bazar di Jakarta.
Berikut acara-acara yang bisa menjadi pilihan bagi mereka yang berada di Jakarta hari ini:
1. Seminar Sehari: Prosesi Pernikahan Adat Jawa
Seminar mengenai prosesi pernikahan adat Jawa, mulai dari proses Nontoni, Midodareni, Tampa Kaya, Bubak Kawah dan Sungkeman, berlangsung di JDC, Lotus Room Lt.6 pukul 09.00 WIB - 15.00 WIB.
2. Graphology for Understanding Your Team Work
Tayang bincang mengenai cara membaca kepribadian, karakter dan emosi di lingkungan kerja menggunakan Grafologi, seni membaca tulisan tangan, berlangsung di Financial Club Jakarta, Graha CIMB Niaga Lt. 27, Jl Jend Sudirman Kav. 58 Jakarta, pukul 12:00 WIB.
3. #RevolusiWirausaha - Jadi Jutawan Hanya Modal HP Android
#RevolusiWirausaha adalah konsep kewirausahaan yang diusung oleh LOKAmedia, dimana setiap warga negara Indonesia dewasa berkesempatan untuk menjadi wirausahawan.
LOKAmedia, situs pencarian bisnis berbasis lokasi, menggelar acara tersebut di LOKAmedia - STC Senayan 4th Floor, Suite 1077, Jalan Asia Afrika Nomor 41, DKI Jakarta, pukul 10.00 - 12.00 WIB.
4. How to Apply to U.S. Universities
Tayang bincang mengenai proses menempuh pendidikan di Amerika Serikat berlangsung di @america Pacific Place Mall 3rd Floor, Jendral Sudirman, pukul 19.00-20.30 WIB.
5. How to Build Community That Empowers Society
Lokakarya mengenai cara membangun komunitas berlangsung di EV Hive The Maja, The Maja 1st Floor, Jl. Kyai Maja no 39, Jakarta Selatan, pukul 18.00-21.00 WIB.
6. Indonesia International Toys & Kids Expo 2017
Pameran mainan yang disertai lomba, seminar, tayang bincang berlangsung di Hall B JIEXPO Kemayoran Jakarta.
7. WTF Market Jakarta Creative Bazaar
W​e T​he F​uture Market (WTF Market​) memamerkan produk-produknya yang kreatif dan inovatif di PIK AVENUE Jakarta. ​
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017