Direktur Marketing PT Sriwijaya Optimistis Mandiri Nirmala Dewi di Palembang, Kamis, mengatakan, Kayamba didatangkan untuk memperkuat jajaran pelatih mengingat posisi asisten pelatih kosong sejak Hartono Ruslan menjadi pelatih kepala menggantikan Owaldo Lessa.
"Kemungkinan Kayamba akan tiba tanggal 2 September nanti," kata dia.
Ia mengatakan jajaran manajemen klub telah bersepakat untuk memanggil kembali Kayamba yang sempat menjadi asisten pelatih Widodo Cahyono Putro pada ajang ISC beberapa waktu lalu.
Mantan pesepakbola asal Saint Kitts & Nevis diharapkan dapat meningkatkan performa tim lantaran saat ini Sriwijaya FC sedang terpuruk di papan bawah yakni peringkat 13 klasemen sementara Go-Jek Traveloka Liga 1.
"Hartono butuh asisten, pilihan banyak dan akhirnya mengerucut ke Kayamba," kata dia.
Sementara itu, Kayamba masih enggan buka suara soal kepastiannya bergabung pada jajaran pelatih "Laskar Wong Kito".
"Saya punya hubungan baik dengan Sriwijaya FC, jika diminta saya siap," ujar Kayamba dalam pesan singkat.
Kayamba menjadi pemain Sriwijaya FC pada musim kompetisi 2007-2011. Sejumlah prestasi ditorehkannya saat menjadi ujung tombak Sriwijaya FC yakni dua kali juara liga dan tiga kali juara copa.
Pewarta: Dolly Rosana
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017