Jayapura (ANTARA News) - Pesawat Twin Otter milik perusahaan penerbangan Trigana, Jumat pagi (1/6) sekitar pukul 10.50 Waktu Indonesia Timur, tergelincir sesaat hendak tinggal landas dari Mulia menuju Wamena, Provinsi Papua. Sumber ANTARA di Mulia, ibu kota Kabupaten Puncak Jaya, mengakui adanya pesawat Trigana jenis Twin Otter yang dikemudikan Captain Indra Setiadi, dengan Kopilot Agung dan mekanik Guntur dan satu crew Trigana dari Timika yang ikut dalam penerbangan bernama Toro serta seorang penumpang, bernama Acer mengalami kecelakaan. Saat ini mereka dalam keadaan selamat dan tidak mengalami cedera berat, sedangkan pesawatnya sendiri mengalami kerusakan cukup berat, antara lain moncong rusak, sayap kanan penyok dan ban depan pecah. Saat ini pesawat naas tersebut belum dievakuasi dan masih berada di landasan. Sementara itu, Kepala Perwakilan Trigana di Sentani, Bustomi, tak dapat dihubungi untuk dimintai konfirmasinya tentang kecelakaan tersebut. Para petugas masih menyelidiki penyebab kecelakan dan menurut mereka cuaca saat kejadian cerah. (*)

Copyright © ANTARA 2007