Depok (ANTARA News) - Wali Kota Depok Mohammad Idris mengajak seluruh pihak melakukan perubahan dengan mengisi kemerdekaan dengan pembangunan di berbagai bidang.
"Kemerdekaan merupakan anugerah dan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah diperjuangkan oleh para pejuang pendahulu kita dengan linangan air mata dan cucuran darah yang penuh pengorbanan tulus ikhlas," ujar Mohammad Idris, Kamis.
Ketika bertindak sebagai Inspektur Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Republik Indonesia di Balai Kota, Depok, ia meminta semua pihak bekerja dengan jiwa dan semangat nasionalisme.
Ia mengatakan tema Peringatan HUT ke-72 Republik Indonesia, "Kerja Bersama" bukanlah sebuah slogan semata melainkan sebuah pergerakan. Pergerakan yang dapat menjebol mentalitas bana dari ketertindasan, ketidakadilan dan keterjajahan.
"Gerakan Kerja Bersama juga berusaha mendorong partisipasi seluruh rakyat Indonesia untuk terlibat, turun tangan bersama mewujudkan impiannya," papar Idris.
Dalam konteks Depok, Kerja Bersama mewujud dalam bentuk deretan prestasi baik skala provinsi maupun nasional. Ia mencontohkan pada tahun 2017, Kota Depok mendapat beberapa penghargaan antara lain predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) enam kali berturut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Depok juga meraih Kota Layak Anak 2017 kategori Nindya. Selain itu, Wali Kota Depok mendapat predikat Kepala Daerah Inovatif dari salah satu harian nasional.
"Yang menjadi hari bersejarah adalah berhasilnya kota Depok meraih Piala Adipura pertama kali yang diserahkan langsung Presiden RI Joko Widodo," ungkap Idris.
(Baca: Dubes Wahid ajak WNI bangun NKRI)
(Baca: Tepat Hari Kemerdekaan, Presiden Jokowi resmikan Simpang Susun Semanggi)
Pewarta: Feru Lantara
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017