Berlin (ANTARA News) - Pertemuan Tingkat menteri Luar Negeri Asia-Eropa ke-8 (FMM8) yang berakhir 29 Mei lalu di Jerman, mengakui enam negara anggota baru. Anggota baru tersebut adalah India, Pakistan, Mongolia, Bulgaria, Romania dan Sekretarist Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN), demikian laporan VNA. "Ini merupakan tingkat penting bahwa kami dapat dan sebaiknya menggunakan tingkat yang lebih besar dalam berbagai politik internasional," kata Menteri Luar Negeri Jerpan Frank-Walter Steinmeier, yang negaranya kini mendapat giliran sebagai Presiden Uni Eropa. ASEM saat ini beranggotakan 45 negara, termasuk China, Jepang, Korea Selatan dan 10 negara ASEAN serta 27 negara Uni Eropa. ASEM, yang didirikan pada 1996, menyumbang 58 persen dari populasi global, 60 persen dari perdagangan dunia dan menyumbang sekitar 50 persen dari produk domestik bruto (PDB) dunia. (*)

Copyright © ANTARA 2007