Balikpapan (ANTARA News) - Manajemen Persiba Balikpapan meminta bantuan aparat kepolisian dan imigrasi untuk melacak keberadaan pelatih Milomir Seslija, yang dalam tiga hari terakhir tidak diketahui keberadaannya.

Setelah kemenangan 2-1 Persiba atas Perseru Serui di Stadion Parikesit pada Minggu (6/8), pelatih asal Bosnia Herzegovina menghilang sementara Persiba mempersiapkan laga tandang lawan Persija di Stadion Patriot Jakarta pada Sabtu (12/8).

"Kami laporkan hari ini.... Kami khawatir sekali," kata Sekretaris Umum Persiba Irfan Taufik.

Pengurus klub sudah mendatangi rumah kontrakan Milo di kawasan Balikpapan Baru, namun tidak menemukannya. Dia juga tidak bisa dihubungi, dan orang-orang yang dekat dengannya, termasuk, termasuk Asisten Pelatih Haryadi, tidak tahu dia berada di mana.

"Kami upayakan maksimal untuk menemukan Milo," kata Irfan, menambahkan bahwa selama ini tidak ada masalah komunikasi antara pengurus klub dengan pelatih.


Mengundurkan diri

Sebelum menghilang, Milomir Seslija menyampaikan surat pengunduran diri pada Senin 7/8. Dalam surat tersebut Milo mengatakan memilih mundur karena merasa tidak bisa mencapai target.

"Betul kami memberi target pelatih untuk mengeluarkan Persiba dari zona merah degradasi, dan saat ini Persiba masih di zona merah itu. Tapi bila melihat perkembangan tim keseluruhan, penampilan Persiba sangat meningkat dibanding di awal dan pertengahan kompetisi dulu," kata Irfan.

Di awal putaran kedua Liga 1, Persiba berada di posisi ke-17 klasemen sementara. Tim yang ada di posisi ke-17 dan ke-18 di akhir kompetisi nanti langsung turun ke Liga 2 di musim berikutnya.

Sebelumnya Persiba berada di urutan 18, dasar klasemen. Posisinya naik menjadi ke posisi 17 dengan dua kemenangan, empat seri, dan 12 kalah, serta memasukkan 16 gol dan kemasukan 30 gol.

Tim dua kali menang, tiga kali seri serta enam kali kalah terjadi di bawah kepelatihan Milo.

Dalam lima pertandingan terakhir, Persiba berhasil menahan imbang tim-tim berkualitas seperti PSM Makassar dan Persela Lamongan, dan sukses mencuri poin dari Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Bahkan dengan pemain-pemain baru pilihan Milo seperti gelandang Srdan Lopicic, Persiba sudah memulai mendapat kemenangan.

"Jadi kami tidak terima alasan pengunduran diri Milo. Prestasinya cukup baik. Dia berkewajiban melatih Persiba sampai akhir musim," kata Irfan.

Klub menyatakan bisa menerima kekalahan pada awal masa kepelatihannya karena para pemainnya bukan pilihan Milo.

"Maka sampai saat ini Milomir Seslija masih pelatih Persiba Balikpapan," demikian Irfan Taufik.

(Baca: Persiba putus kontrak marquee player)

Pewarta: Novi Abdi
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017