OSAKA, Jepang, 9 Agustus 2017 (Antara/Kyodo JBN-AsiaNet) --
Daiwa House Industry Co., Ltd., yang berbasis di Osaka, menggelar upacara penandatanganan di Jakarta pada 9 Agustus 2017, bersama dengan Japan Overseas Infrastructure Investment Corporation for Transport and Urban Development (JOIN) Tokyo untuk akuisisi saham dan komitmen bisnis terkait dengan Southeast Capital Project (tentatif), bisnis pengembangan kota multiguna di wilayah Tenggara Jakarta yang tengah digarap oleh Trivo Group (*). Daiwa House Industry dan JOIN sepakat untuk berpartisipasi dalam proyek yang dipimpin oleh kelompok bisnis Indonesia tersebut pada 7 Juli 2017.
Gambar: Rekabentuk keseluruhan proyek oleh seniman
http://prw.kyodonews.jp/img/201708074446-O1-VS9ZMM7L
Proyek ini merupakan bisnis pengembangan kota multiguna pertama Daiwa House Industry di Indonesia. Perusahaan ini akan mengembangkan 12 bangunan kondominium tinggi (total sekira 5000 hunian) serta pusat perbelanjaan, hotel dan fasilitas lain di situs seluas kira-kira 12 hektar yang berlokasi sekitar 24 km, atau berkendaraan selama satu jam, dari wilayah tenggara pusat kota Jakarta.
Bersama dengan JOIN, perusahaan ini akan membeli 60% saham Sayana, perusahaan bisnis Southeast Capital Project, dari Trivo Group, dan berpartisipasi dalam proyek tersebut mulai musim gugur 2017. Oleh karena itu, nama proyek ini akan berganti menjadi Sakura Garden City, dan Daiwa House Industry akan melanjutkan penjualan kondominium.
Perusahaan ini akan memanfaatkan pengetahuan dan keahliannya mengembangkan fasilitas komersil dan kondominium yang diperoleh selama bertahun-tahun di Jepang serta menggabungkan banyak produk dan perlengkapan Jepang. Lagi pula, ia akan mempromosikan proyek tersebut bersama dengan Trivo Group, yang memiliki rekam jejak ekstensif dalam pengembangan komersil di Indonesia, dan melakukan pengembangan real estate bernilai tambah tinggi di Indonesia.
(*) Pengembang menengah Indonesia yang mumpuni di bidang pengembangan komersil
Poin utama
1. Pengembangan kota multiguna berskala besar di wilayah tenggara Jakarta, Indonesia, di mana pembangunan ekonominya luar biasa
2. Proyek berskala besar 12 bangunan kondominium tinggi dengan total sekira 5000 hunian
Untuk rincian, silakan kunjungi
http://www.daiwahouse.com/English/about/release/pdf/release_20170809_e.pdf
SUMBER: Daiwa House Industry Co., Ltd.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017