London (ANTARA News) - Mantan personel The Beatles, Sir Paul McCartney, mengatakan bahwa bekerjasama dengan musisi kondang semacam Michael Jackson dan Stevie Wonder adalah "satu kekecewaan" bila dibandingkan saat bekerjasama dengan John Lennon. McCartney (64) mengakui dirinya merasa sedikit tersanjung saat bekerjasama dengan Lennon sejak awal karirnya. Pasangan ini berkenalan ketika masih sekolah tahun 1957. "Itu kolaborasi yang luar biasa menyenangkan," katanya, seperti dilansir AFP. Menurut McCartney, tidak ada sedikitpun hal yang mengecewakan bagi dirinya maupun John dalam bekerjasama. "Soalnya, kolaborasi kami sangat keren (cool), karena kami memulainya sejak masih muda dan saling mengetahui gaya dan kemauan satu sama lain," ujarnya menjelaskan. Sejak Beatles bubar tahun 1970, McCartney pernah bekerjasama dengan sejumlah artis tenar termasuk Michael Jackson, Stevie Wonder, Elvis Costello. Ia juga membentuk band Wings bersama Linda, yang kemudian menjadi isterinya. Setelah Linda meninggal dunia, Paul McCartney menikah lagi dengan mantan model bernama Heather Mills, tetapi kini sudah bercerai. John Lennon tewas ditembak di New York tahun 1980. (*)

Copyright © ANTARA 2007