Jakarta (ANTARA News) - Enam pemain Real Madrid masuk daftar calon pemain terbaik UEFA berdasarkan posisi-posisi mainnya selama Liga Champions musim lalu, umum badan sepak bola Eropa UEFA seperti dikutip Reuters.
Real Madrid yang menjuarai kompetis elite Eropa dua tahun berturut-turut diganjar separuh dari total penghargaan itu.
Cristiano Ronaldo, yang musim lalu menjadi pencetak gol terbanyak turnamen ini, masuk tiga besar nominasi penyerang terbaik musim 2016-2017 bersama dengan Lionel Messi dari Barcelona dan striker Juventus asal Argentina, Paulo Dybala.
Gelandang terbaik sudah pasti menjadi milik Real karena tiga calon untuk kategori diisi oleh tiga pemain Real, yakni Casemiro, Toni Kroos dan Luka Modric.
Bek sayap Marcelo dan bek tengah Sergio Ramos masuk bek terbaik, bersama dengan pemain Juventus yang saat ini pindah ke AC Milan, Leonardo Bonucci.
Penjaga gawang menjadi satu-satunya kategori yang luput dari Real Madrid. Pada kategori ini tiga calon terbaik adalah kiper Juventus Gianluigi Buffon, penjaga gawang Bayern Muenchen Manuel Neuer dan palang pintu Atletico Madrid Jan Oblak.
Para pemenang penghargaan akan diumumkan dalam undian fase grup Liga Champions musim 2017/2018 pada 24 Agustus, bersamaan dengan pengumuman Pemain Terbaik Putra dan Putri sebenua Eropa yang calon-calonnya akan diumumkan 15 Agustus nanti.
Para nomine dipilih oleh dewan juri yang terdiri dari 32 pelatih dari tim-tim perserta Liga Champions tahun lalu dan 55 wartawan yang ditunjuk European Sports Media (ESM).
UEFA akan mengumumkan Pemain Terbaik Liga Europa musim lalu pada 25 Agustus yang calonnya tiga pemain Manchester United, yakni striker Zlatan Ibrahimovic dan duo gelandang Henrikh Mkhitaryan dan Paul Pogba.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017